ChanelMuslim.com – Para pelanggan sebuah restoran di Virginia, Amerika Serikat, memberikan dukungan kepada pelayan berkulit hitam yang menerima catatan bernada rasis yang isinya tidak membolehkan memberikan tip kepada warga kulit hitam.
Pelayan bernama Kelly Carter mengatakan pasangan kulit putih menulis sebuah kalimat di atas kertas bukti pembayaran: “Pelayanan yang baik adalah tidak memberikan tip kepada warga kulit hitam.”
Pemilik restoran, Tommy Tellez mengatakan kepada BBC News bahwa reaksi terhadap catatan bernada rasis itu “fenomenal”.
Menurutnya, orang-orang yang memberikan dukungan kepada Carter datang ke restoran dan memberikan uang tunai kepadanya.
Dan kampanye yang digelar organisasi YouCaring, tambah Tellez, bahkan telah mengumpulkan dana sebesar $300 untuk diberikan kepada sang pelayan.
Para pelanggan restoran itu juga memberikan dukungan dengan memberikan berupa pelukan terhadap Carter.
Tip merupakan praktik lazim di Amerika Serikat, karena pelayan restoran sering mendapat gaji kurang dari kebijakan upah minimum.
Pasangan kulit putih yang meninggalkan catatan tampaknya berusia pertengahan 20-an, dan meninggalkan restoran itu setelah menghabiskan sekitar $ 30,52 untuk makan.
Carter mengatakan kepada media lokal bahwa salah satu pengunjung itu sempat memberikan apreasi terhadap menu sarapan, hari Sabtu lalu.
Bagaimanapun Carter mengaku senang jika dapat melayani pasangan tersebut, seraya menambahkan bahwa “pernyataan kebencian tidak akan mengubah sikap saya” .
Dia juga akan tetap mengenali pasangan itu apabila mereka kembali ke restoran tempatnya bekerja. Dan,”Saya akan menyambutnya dengan tangan terbuka,” ujar Carter.
“Itu dia, bukan saya,” katanya tentang kejadian itu. “Dia hanya menyakiti dirinya sendiri. Dia hanya membuat saya lebih kuat.”
Pemilik restoran Tellez mengatakan bahwa Carter telah “menangani masalah ini dengan sangat baik” dan dia mendukung keinginannya untuk kembali melayani pasangan itu.[af/bbc]