ChanelMuslim.com – Sudah tahu manfaat minyak alpukat? Alpukat yang terkenal sebagai buah yang lezat dan bahan masker untuk kecantikan sepertinya lumrah didengar. Buah yang sering disuguhkan sebagai jus ini rupanya bisa dimanfaatkan sebagai minyak untuk kecantikan kulit wajah.
Minyak alpukat memang belum seterkenal minyak kelapa atau minyak zaitun, tetapi khasiatnya juga patut diperhitungkan. Minyak Alpukat digunakan untuk kosmetika serta perawatan kulit dan rambut karena termasuk minyak nabati.
Khasiat minyak alpukat untuk kulit dan rambut, diantaranya:
• Mencerahkan kulit dengan kandungan vitamin C yang terdapat dalam alpukat berperan untuk mencerahkan kulit secara alami.
• Menjaga elastisitas kulit, serta membuatnya awet muda dan bebas kerutan dengan vitamin E dalam alpukat berperan untuk menutrisi kulit dan mencegah kulit dari kerusakan akibat radikal bebas. Vitamin E juga membantu dalam proses regenerasi kulit, sehingga kulit menjadi terbebas dari kerutan dan garis-garis halus. Penggunaan secara rutin dapat membantu kulit tampak lebih muda.
• Vitamin E untuk rambut dengan vitamin E juga membantu memperkuat rambut dan membuat rambut lebih berkilau.
• Mengatasi masalah kulit kering dengan kandungan lemak nabati pada minyak alpukat dapat digunakan untuk mengatasi masalah kulit kering dan iritasi.
Untuk mendapatkan khasiat minyak alpukat, bisa digunakan sebagai bahan pangan (dikonsumsi), dioleskan di kulit, dibalurkan di rambut, atau minyak pijat untuk tubuh.
Cara Membuat Minyak Alpukat:
1. Ambil daging buah alpukat, masukkan ke dalam blender.
2. Tambahkan 1 liter santan kelapa, lalu lumatkan bahan menggunakan blender hingga menjadi bubur.
3. Tempatkan campuran yang sudah dibuat tadi ke dalam wajan penggorengan, lalu panaskan menggunakan api sedang.
4. Panaskan sambil terus diaduk-aduk selama 30 – 45 menit, atau hingga bahan yang dipanaskan menjadi agak kehitaman/kecokelatan.
5. Matikan api setelah bahan menjadi kehitaman, lalu dinginkan hingga hangat-hangat kuku.
6. Siapkan kain nylon, tuang hasil penggorengan tadi ke atas kain nylon, lalu peras dengan kuat hingga minyak keluar. Tampunglah minyak ini dalam wadah tertentu, lalu dinginkan.
7. Setelah minyak cukup dingin, simpan dalam wadah berpenutup, seperti botol. Minyak alpukat sudah siap digunakan.
Meskipun minyak alpukat memiliki banyak manfaat tetapi tidak cukup dianjurkan bagi jenis kulit wajah berminyak. (Winda)