ChanelMuslim.com – Demam K-pop berdampak cukup signifikan bagi perekonomian Korea Selatan. Tiap tahun, jumlah turis yang berdatangan ke Negeri Ginseng itu tak pernah surut. Mereka pun rela membelanjakan uangnya kala berlibur di sana.
Dikutip dari CNN, beberapa tahun belakangan, Pemerintah Korsel dengan serius merombak stasiun kereta api bawah tanah dengan menambahkan pusat perbelanjaan, seperti yang dilakukan mereka di Gangnam, Jamsil, Yongdeungpo, dan beberapa kawasan lainnya.
Walau berada di bawah tanah, para pengunjung tak perlu khawatir akan kepanasan atau kedinginan, karena pusat perbelanjaan tersebut telah didesain sedemikian rupa agar pengunjung tetap nyaman berbelanja.
Selain itu, deretan toko di mal bawah tanah tersebut menyediakan berbagai macam produk dan menawarkan harga yang lebih murah daripada area pusat perbelanjaan besar yang lebih dulu populer, seperti Myeongdong dan Garosugil.
Berikut adalah lima pusat perbelanjaan bawah tanah di Korsel yang wajib dikunjungi:
1. Express (Goseok) Bus Terminal Station (Goto Mall)
Goto Mall adalah pusat perbelanjaan bawah tanah terbesar di Seoul. Tempat ini cukup digandrungi kaum hawa. Di dalam lorong sepanjang 880 meter ini, berjajar ratusan toko yang menjajakan berbagai macam produk trendi, mulai dari baju sampai dekorasi rumah.
Di ujung lorong, pengunjung bisa mengisi perut dengan mendatangi bermacam tempat makan.
Untuk menuju Goto Mall, pengunjung bisa naik kereta bawah tanah (Seoul Subway) Line 3, 7, atau 9 dan turun di Express Bus Terminal Station.
2. Yeongdeungpo Underground Mall
Yeongdeungpo telah menjadi jalur transportasi di Seoul yang selalu ramai. Semenjak dibangunnya Times Square, pusat perbelanjaan super besar pada 2009 lalu, area ini menjadi semakin sibuk.
Yeongdeungpo Underground Mall menawarkan berbagai produk yang ditujukan untuk pasar remaja hingga dewasa. Jika belum puas berbelanja di sana, pengunjung bisa melanjutkan perburuannya di Shinsegae Department Store dan Times Square yang letaknya cukup dekat.
Pengunjung bisa naik Seoul Subway Line 1 untuk menuju ke Yeongdeungpo Station.
3. Gangnam Underground Shopping Center
Hampir sebagian besar turis asing yang berkunjung ke Korsel pernah mendengar area bernama Gangnam. Apalagi sejak mendunianya lagu ikonik berjudul Gangnam Style milik Psy.
Di Gangnam Underground Shopping Center, pengunjung bisa menemukan ratusan toko yang menjual segala macam pakaian, kosmetik, dan gadget. Banyaknya toko memudahkan pengunjung untuk membandingkan harga sebelum membeli sebuah barang.
Selain itu, pusat perbelanjaan bawah tanah ini terintegrasi dengan Sinbundang Line Underground Shopping Center yang menawarkan produk-produk kelas rendah sampai menengah serta deretan kafe.
Penggila belanja bisa memuaskan hasratnya dengan berjalan-jalan hingga Sinnonhyeon Station dan keluar ke arah Gangnam-daero, jalanan besar yang mahsyur sebagai area perbelanjaan.
Jika ingin mendatangi tempat ini, pengunjung bisa pergi menggunakan Seoul Subway Line 2 atau Shinbundang Line.
4. COEX Mall
COEX Mall merupakan pusat perbelanjaan bawah tanah yang sangat populer di Korsel. Di sana terdapat bioskop, akuarium, duty-free shop, kasino dan COEX InterContinental Seoul yang terkoneksi dengan mal bawah tanah.
Saat berada di sini, pengunjung bisa berbelanja sembari menikmati pertunjukan budaya.
Area perbelanjaan ini semakin lengkap bagi segala generasi dengan adanya jajaran restoran terkenal, pop-up store, kafe makanan penutup, serta kafe anak-anak.
Seoul Subway Line 2 bisa menjadi alat transportasi termudah untuk menuju ke COEX Mall. Pengunjung bisa turun di Samsung Station dan berjalan kaki ke arah mal tersebut.[af/cnn]