ChanelMuslim.com – Perusahaan penyedia jasa komunikasi data, internet & IT Services, Lintasarta menjalin kerjasama dengan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) untuk menyalurkan bantuan berupa hygiene kit dan baby kit senilai Rp 100.000.000 untuk korban banjir di Kampung Pulo, Jakarta Timur, Sabtu (4/1).
Hygiene kit ini diantaranya berisi sabun mandi, pasta gigi, sikat gigi, dan sabun untuk mencuci. Sementara untuk baby kit berisi minyak telon, sabun mandi bayi, dan tisu basah. Dihadiri oleh Direktur Pendistribusian BAZNAS, Dr. Irfan Syauki Beik dan General Manager Corporate Secretary Lintasarta, Ade Kurniawan, kegiatan pemberian donasi ini dilakukan secara simbolis di Posko Layanan Bencana BAZNAS yang berada di Kampung Pulo, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur.
Dr. Irfan Syauki Beik menyambut positif kerjasama pemberian donasi oleh Lintasarta ini. Bantuan hygiene kit dan baby kit akan sangat membantu para pengungsi untuk menjaga kebersihan mereka dan tentunya akan menghindarkan dari sejumlah penyakit yang timbul pasca banjir.
“Bantuan dalam bentuk paket Hygiene Kit dan Baby Kit merupakan jenis bantuan yang tidak banyak terpikirkan oleh para donator, padahal jenis bantuan tersebut menjadi kebutuhan primer khususnya bagi para pengungsi bencana banjir dan masih akan sangat dibutuhkan pasca banjir nantinya," ujar Ade Kurniawan, General Manager Corporate Secretary Lintasarta.
“Lintasarta tidak hanya mementingkan profit perusahaan semata akan tetapi terus berkomitmen untuk menjalankan tanggungjawab sosial perusahaan di pilar Lintasarta Sehat Sejahtera seperti pada kesempatan ini,” tambah Ade.
“Sejak banjir melanda kawasan Jabodetabek pada malam tahun baru, BAZNAS telah bergerak cepat bekerja secara penuh 24 jam merespon segala kebutuhan dari warga korban banjir mulai dari bantuan evakuasi, bantuan makanan, hingga layanan kesehatan. BAZNAS akan menjaga komitmen menjadi badan zakat yang terdepan dalam membantu masyarakat membutuhkan,” ujar Irfan.
Irfan Syauki Beik menambahkan luasnya area dampak banjir yamg melanda Jabodetabek dan banyaknya warga yang menjadi korban, membuat masih banyak bantuan yang dibutuhkan untuk meringankan beban mereka.
“Lewat pemberian donasi ini BAZNAS mengajak masyarakat untuk ikut serta bahu membahu membantu warga yang terdampak banjir. BAZNAS siap membantu mendistribusikan dan melayani demi agar mereka bisa kembali bangkit dan kembali ke kehidupan mereka dengan normal,” jelasnya.
Melibatkan partisipasi masyarakat setempat, posko dapur umum dan dapur air minum sebelumnya telah didirkan BAZNAS untuk menyediakan kebutuhan makan dan minum masyarakat yang terdampak. Tim BAZNAS masih melayani masyarakat di lokasi dapur umum, antara lain di Kampung Makassar, Jakarta Timur; Kampung Jawa, Pasar Minggu, Jakarta Selatan; Jati Baru, Cinere, Depok, Jawa Barat serta Kebon Manggis, Jakarta Timur. [Wnd/rls]