ChanelMuslim.com – Setidaknya 1,2 juta warga Irak mengungsi di kota-kota dan kamp-kamp di bagian utara dan barat negara itu, kata pemerintah Irak Senin kemarin (29/4/2019).
Sementara sekitar 500.000 orang terlantar berada di kamp-kamp pengungsian di seluruh negeri, 700.000 orang masih terlantar di kota-kota, kata Wakil Menteri Luar Negeri Migrasi dan Pemindahan Irak, Jassem al-Attiya kepada Anadolu Agency.
Al-Attiya mengatakan lembaganya, berkoordinasi dengan PBB, Senin kemarin meluncurkan rencana pengembalian pengungsi ke rumah mereka dalam tenggat waktu satu tahun.
Rencana itu ingin menemukan solusi untuk masalah yang menghambat pengungsi kembali ke rumah mereka, menurut al-Attya.
Lebih dari 5 juta warga Irak terpaksa mengungsi dari distrik di provinsi Nineveh, Kirkuk, Saladin, Anbar, Diyala, serta beberapa bagian dari Babil dan pinggiran Baghdad setelah kelompok teroris menguasai sebagian besar Irak utara dan barat di Irak tahun 2014.[ah/anadolu]