LEMBAGA Amil Zakat (LAZ) Al Azhar Cilacap kembali bagikan ratusan porsi makanan siap saji dalam kegiatan Jumat berkah. Tidak hanya 520 makanan siap saji juga ada 56 paket sayuran, dan lauk yang sukses disalurkan dengan baik dan tepat sasaran.
Lokasi pendistribusian dilakukan di beberapa titik, seperti terminal, Pasar Tanjung, Pasar Gede, panti asuhan Nurul Qur’an, Ponpes Nurul Qomar, Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Tritih, dan Jeruklegi, Jumat, (12/01).
Selain tim LAZ Al Azhar, kegiatan Jumat berkah ini juga dibantu oleh para pengurus Jamiyyah, ibu-ibu relawan, dan murid kelas 6 SD. Kegiatan ini dihadirkan untuk menjadikan hari Jumat sebagai momen meraih berkah dan menciptakan kebahagiaan dengan berbagi kebaikan berupa paket makanan siap saji untuk keluarga duafa, anak yatim, jamaah salat Jumat, dan para pekerja harian seperti tukang becak, pemulung, supir angkutan umum, tukang parkir, tukang sampah, dan lain-lain.
Baca juga: LAZ Al Azhar Raih Penghargaan IFA 2023 dengan Kategori Lembaga Pendukung Gerakan Fundraising
Proses pendistribusian makanan siap saji ini dilaksanakan dengan sangat antusias dan disalurkan langsung oleh amil LAZ Al Azhar agar tepat sasaran. Penyalurannya dimulai dari pukul 07.00 WIB sampai berakhirnya salat Jumat. Kegiatan menebar kebaikan setiap Jumat ini dilakukan secara rutin guna membantu sesama dengan menyediakan makanan gratis.
Siti (46), selaku pengurus Pondok Pesantren Nurul Qomar Cilacap Utara menyampaikan ucapan terima kasih dan doa kepada LAZ Al Azhar dan pihak-pihak yang terlibat karena sudah mengadakan acara Jumat berkah ini.
“Terima kasih atas bantuan Jumat berkah dari LAZ Al Azhar Cilacap. Semoga para donatur dan para relawannya panjang umur, sehat selalu, dimudahkan urusannya dan rezekinya. Saya sangat berterima kasih sekali kepada LAZ Al Azhar yang sering membantu pesantren saya. Semoga tambah berkah,” ujarnya.
Pengurus Panti Asuhan Nurul Qur’an, Salma (43) juga mengucapkan banyak terima kasih kepada LAZ Al Azhar dan para donatur atas sedekah kasihnya.
“Terima kasih kepada LAZ Al Azhar dan para donatur atas sedekah kasihnya. Semoga makin berkah serta dimudahkan segala urusannya,” ucapnya.
Rantai kebaikan yang tidak pernah terputus ini tidak luput dari dukungan para donatur yang menyalurkan dana bantuannya kepada LAZ Al Azhar untuk disalurkan kepada penerima manfaat. Kegiatan kebaikan ini akan terus diupayakan untuk membantu orang-orang yang membutuhkan dan menciptakan bahagia dengan berbagi kepada sesama. Oleh karena itu, mari dukung setiap program kebaikan LAZ Al Azhar. [Wnd]