ChanelMuslim.com- Sedianya, Habib Rizieq sedang dalam perjalanan pulang kembali ke tanah air setelah menunaikan Ibadah Umroh di tanah suci, Mekah, Senin (15/5). Namun, Imam Besar FPI ini memutuskan balik lagi ke Arab Saudi setelah sebelumnya transit di Malaysia.
Setelah lebih dari sepuluh hari di tanah suci untuk menunaikan Ibadah Umroh, Habib Rizieq Syihab dikabarkan sedang dalam perjalanan pulang ke Indonesia (Senin, 15/5). Namun, karena sesuatu hal, Habib Rizieq memutuskan untuk kembali ke Arab Saudi.
Sejumlah alasan disampaikan oleh Kuasa Hukum Habib Rizieq, Sugito Atmo Pawiro kepada wartawan. Antara lain, salah satu pimpinan GNPF MUI ini mengkhawatirkan politisasi kasus hukum yang dialamatkan ke dirinya.
“Habib bukan tipe yang mau melarikan diri dari tanggung jawab. Cuma ketika sudah ada rekayasa hukum terkait proses yang sekarang ini terjadi, Habib akan melawan. Dia tidak akan lari dari tanggung jawab,” jelas Sugito seperti dilansir laman detikcom, Senin (15/5).
Sugito pun menambahkan, kalau ini sudah terkait kekuasaan, terkait dengan kekalahan Ahok, terkait putusan Ahok dan sebagainya, itu sudah jelas, sekarang dimunculkan kembali. Ini ada apa?
Pendek kata, Sugito menegaskan bahwa kembalinya Habib Rizieq ke Arab Saudi bukan untuk menghindari penjemputan paksa polisi. Melainkan, semacam perlawanan terhadap rekayasa yang bermotif politis.
Seperti dikabarkan, pihak kepolisian tengah memproses sejumlah kasus terkait Habib Rizieq. Antara lain, dugaan penodaan Pancasila, kasus gambar Palu Arit di uang kertas keluaran terbaru, dan lain-lain.
Terakhir, polisi mengeluarkan surat panggilan kepada Habib Rizieq terkait dugaan kasus gambar dan percakapan berkonten pornografi yang melibatkan seorang wanita bernama Firza Husein. (mh/foto:detikcom)