ChanelMuslim.com – Musim Haji segera datang segala persiapan untuk memudahkan jamaah haji melaksanakan ibadah, Kementerian Agama melalui Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) mempunyai komitmen untuk memberikan yang terbaik. Salah satunya dalam hal makanan. Ditjen PHU melakukan terobosan baru dengan menyajikan makanan Indonesia. Ada tujuh menu makanan yang akan disajikan.
Ada 23 perusahaan yang telah mengikat kontrak dengan Kementerian Agama terkait dengan penyedian katering ini. Masing-masing harus menyediakan menu makanan dengan cita rasa Indonesia sesuai dengan yang tertera dalam kontrak. Menu itu sendiri dibuat variatif menjadi tujuh jenis sesuai dengan jumlah hari.
Berikut daftar menu yang harus disiapkan oleh para penyedia katering, yaitu:
1. Hari Senin: Nasi putih (200gram), Daging Lada Hitam (100gram), Telur Dadar (80gram), Zukini Kare (80gram), serta Jeruk dan air mineral 2 botol 600 ml;
2. Hari Selasa: Nasi putih (200gram), Ayam Goreng Saus Kare (100gram), Tumis Tuna Kaleng Cabai Hijau (60gram), Capcay Sayur (80gram), serta Pisang dan air mineral 2 botol 600 ml;
3. Hari Rabu: Nasi putih (200gram), Daging Rendang (100gram), Ikan Kakap Goreng Saus Asam Manis (80gram), Terong Balado (80gram), serta Apel dan air mineral 2 botol 600 ml;
4. Hari Kamis: Nasi putih (200gram), Ayam Goreng Tepung / broast (100gram), Ikan Fillet Dori goring tepung asam manis (80gram), Rendang Kacang Merah (80gram), serta Kuram (5 -7 butir), dan air mineral 2 botol 600 ml;
5. Hari Jumat: Nasi putih (200gram), Daging Lada Hitam (100gram), Semur Daging (100gram), Ikan Acar Kuning (80gram), Sambal Goreng Kentang (80gram), serta Pear dan air mineral 2 botol 600 ml;
6. Hari Sabtu: Nasi putih (200gram), Ayam Goreng Kecap (100gram), Telur Bumbu Bali (80gram), Tumis Jagung Muda dan Wortel (80gram), serta Jeruk dan air mineral 2 botol 600 ml;
7. Hari Minggu: Nasi putih (200gram), Ayam Cah Paprika (100gram), Ikan Kakap Bumbu Kuning (100gram), Zukini Kare (80gram), serta jeruk dan air mineral 2 botol @600 ml.
Menu selanjutnya akan kembali mengikuti menu awal yang sesuai dengan harinya.(jwt/mch- kemenag)