?ChanelMuslim.com – Rumah Zakat melalui Cita Sehat sebagai lembaga implementator di bidang kesehatan melakukan launching program Klinik Sedekah Sampah di desa Berdaya Mojosongo Solo yang sebelumnya sudah menjalankan Program Ramah Lansia.
Anto, Public Health Rumah Zakat Solo mengatakan bahwa awalnya istilah tersebut mengundang banyak tanya dari para lansia.
“Klinik Sedekah Sampah itu merupakan sebuah program optimalisasi pengelolaan sampah rumah tangga untuk kemudian ditukar dengan layanan cek kesehatan bagi para lansia,” papar Anto seperti dijelaskan dalam keterangan persnya.
Dalam kesempatan tersebut, Anto juga menyampaikan bahwa potensi lansia yang besar jumlahnya di wilayah RW 36 Mojosongo yakni mencapai kurang lebih 150 orang.
“Ini sangat potensial dan menarik untuk diberdayakan agar para anggota lansia lebih bahagia karena banyak kegiatan dan lebih sehat karena dapat melakukan pemeriksaan kesehatan secara rutin,” ungkapnya.
Dengan konsep sedekah sampah ini, para lansia diminta untuk melakukan aktivitas pilah sampah di rumah masing masing dan pada saat posyandu disetorkan kepada petugas kesehatan.
“Kami ajak para anggota lansia yang masih sehat bugar untuk turut menyedekahkan sampahnya kepada lansia lain yang membutuhkan cek kesehatan. Jadi tidak harus yang punya sampah, harus cek kesehatan. Tapi memberikan kesempatan bagi yang membutuhkan,” tutup Anto. (jwt/RZ)