ChanelMuslim.com – Ajari anakmu sesuai zamannya. “Ajarilah anak-anakmu sesuai dengan zamannya, karena mereka hidup di zaman mereka bukan pada zamanmu. Sesungguhnya mereka diciptakan untuk zamannya, sedangkan kalian diciptakan untuk zaman kalian.”
Kalimat di atas sangat masyhur. Sangat sering dikutip untuk pembahasan parenting. Kalimatnya sangat motivatif sehingga menarik untuk dijadikan quotes.
Yang menjadi masalah adalah, siapakah yang mengucapkan kalimat tersebut? Jika kita searching melalui mesin pencari, dengan sangat mudah kita menemukan kalimat tersebut. Bertebaran di berbagai blog dan web. Redaksinya mirip, hampir sama. Namun, disandarkan kepada tokoh yang berbeda-beda.
Mungkinkah kalimat yang sama tersebut diucapkan oleh tokoh-tokoh yang berbeda? Bahwa mereka semua mengucapkan kalimat yang sama? Bahwa mereka semua menyatakan kalimat–“ajarilah anak-anakmu sesuai dengan zamannya, karena mereka hidup di zaman mereka bukan pada zamanmu.”
Baca juga: Back to Basic, Back to Rahiim
Siapa saja tokoh yang sering disandarkan padanya sebagai pemilik ucapan tersebut? Berikut hasil searching sederhana saya.
Kalimat Tersebut Berasal dari Umar bin Khathab
Sebagian kalangan menyatakan, kalimat tersebut berasal dari Umar bin Khathab ra, dengan redaksi:
عَلِّمُوْا اَوْلاَدَكُمْ فَإِنّهُمْ سَيَعِيْشُ فِى زَمَانِهِمْ غَيْرَ زَمَانِكُمْ فَإِنَّهُمْ خَلَقَ لِزَمَانِهِمْ وَنحَنْ ُخَلَقْنَا لِزَمَانِنَا
“Ajarilah anak-anakmu sesuai dengan zamannya, karena mereka hidup di zaman mereka bukan pada zamanmu. Sesungguhnya mereka diciptakan untuk zamannya, sedangkan kalian diciptakan untuk zaman kalian”.
Di antara blog/medsos yang memuat pernyataan bahwa kalimat tersebut dari Umar bin Khatthab adalah:
https://www.igi.or.id,
https://motivasee.com,
https://www.facebook.com/dudiabdullahmuttaqien
…dan lain-lain.
Kalimat Tersebut Berasal dari Ali bin Abi Thalib
Sangat masyhur bahwa pemilik kalimat tersebut adalah Ali bin Abi Thalib. Bahkan dinyatakan sebagai “parenting ala Ali bin Abi Thalib”.
Di antara blog/web yang memuat pernyataan bahwa kalimat tersebut dari Ali bin Abi Thalib adalah:
https://www.hidayatullah.com
https://www.djkn.kemenkeu.go.id
https://generasi-muslim-aswaja.blogspot.com
https://portaljogja.pikiran-rakyat.com
https://masshar2000.com
…dan lain-lain.
Baca selengkapnya di oase ChanelMuslim.com