Chanelmuslim.com-Lidah, siapa yang suka makan jeroan yang satu ini? Meskipun bukan tergolong daging atau jeroan murni, lidah ternyata banyak digemari oleh sebagian masyarakat karena teksturnya yang lembut dan bisa diolah menjadi masakan yang lezat. Salah satu resep lidah yang khas adalah Lidah Lado Ijo berikut ini. Silakan Bunda coba di rumah sebagai alternatif menu makan siang untuk keluarga.
Baca Juga: Resep Tahu Crispy Paling Gurih dan Renyah
Resep Lidah Lado Ijo, Lembut dan Pedas
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
400 gram lidah sapi
2 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
3 buah tomat hijau, dipotong-potong
2 cm lengkuas, di memarkan
2 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir
2 sendok teh air jeruk nipis
4 tangkai kemangi, dipetik
300 ml air
3 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Tumbuk Kasar:
10 buah cabai hijau besar
5 buah cabai hijau keriting
5 butir bawang merah
2 siung bawang putih
Cara membuat:
1. Rebus lidah di dalam air 10 menit. Angkat. Kupas kulitnya. Rebus lagi sampai matang dan empuk. Iris tipis lidah. Sisihkan.
2. Panaskan minyak. Tumis bumbu tumbuk kasar, daun salam, daun jeruk, dan lengkuas sampai harum. Masukkan tomat. Aduk sampai layu.
3. Masukkan lidah. Aduk rata. Tambahkan garam, gula pasir, dan air. Aduk rata. Masak sampai meresap. Tambahkan air jeruk nipis dan kemangi. Aduk rata.
Untuk 5 porsi
(ind/sajiansedap)