Chanelmuslim.com-Mencuci rambut alias keramas ternyata bukan perkara mudah karena jika keramas asal-asalan rambut bisa jadi rontok atau rusak. Bagaimana cara keramas yang benar, cek apa kata ahli rambut berikut.
Ahli penata rambut New York, Nunzio Saviano dan Kyle White membagi tips mencuci rambut yang benar. Simak tipsnya berikut.
1. Mulai dengan membasahi rambut
Seperti halnya mencuci baju, rambut perlu dibasahi terlebih dahulu sebelum menggunakan shampoo. Air hangat bagus untuk membersihkan kotoran yang terjebak pada rambut. Saviano mengatakan, air hangat juga membantu membersihkan minyak yang melekat di dasar rambut dan membuka pori-pori.
2. Jika rambutmu panjang, gunakan kondisioner terlebih dahulu
Jika rambutmu melebihi bahu, untuk melindungi bagian bawah rambut dan mengurangi kerusakan rambut, gunakan kondisioner sebelum membasahi rambut. Ini akan membuat rambutmu tetap sehat, menutup lubang pori-pori dengan lembut dan membuat rambut lebih berkilau.
3. Boleh berbusa tapi hanya di dasar rambut
Pada dasarnya, kita hanya perlu menuangkan shampoo di dasar rambut, dan di dekat leher.
White menambahkan, “Cara terbaik adalah membusai rambut dari akar ke ujung rambut.”
Rambut yang dekat dengan kulit kepala adalah rambut termuda dan mudah sekali berminyak, sementara ujung rambut adalah bagian tertua dan mudah mengalami kerusakan.
Jangan gunakan shampoo secara berlebihan. Seperempat dari kemasan shampoo sudah cukup untuk keramas. Jika rambutmu panjang atau tebal, silakan menambah jumlahnya.
4. Keramas dengan lembut
Gerakan yang kasar bisa merusak pori-pori dan membuat rambut rusak. Keramaslah seperti halnya mencuci tangan, yaitu dengan hati-hati.
Keramas mulai dari kulit kepala. Tingkatkan aliran darah ke kulit kepala dan stimulasi pertumbuhan rambut dengan gerakan vertikal dengan tekanan yang medium. Jangan keramas dengan gerakan memutar yang bisa membuat rambutmu rapuh.
Selanjutnya, lembutkan busa dengan sedikit tekanan dan kejutan. Jangan menggosok-gosok atau melakukan gerakan seperti menghapus papan tulis.
5. Jangan membilas berulang-ulang
Lihat cara penggunaan shampoo di balik kemasan, tidak perlu mencuci rambut dengan shampoo hingga berulang-ulang. Kecuali rambutmu benar-benar kotor atau shampoo yang pertama tidak berbusa.
6. Tambahkan kondisioner setelah shampoo
Setelah menggunakan shampoo, siram rambut dengan air sebelum menggunakan kondisioner. Kemudian tutup rambut beberapa saat sebelum kembali dibilas.
Semakin lama menggunakan kondisioner di rambutmu semakin baik. Jangan gunakan kondisioner di pangkal rambut karena akan menghalangi pertumbuhan rambut.
7. Selesaikan keramas dengan air dingin
Air dingin bisa menutup pori-pori dan membuat rambut lebih bercahaya.
Jangan lupa gunakan shampoo dan kondisioner sesuai dengan jenis rambutmu. Selamat keramas dengan benar!
(ind/dailymakeover)