ChanelMuslim.com – Yup, Lampung memang terkenal dengan Way Kambas. Taman Nasional tertua di Indonesia ini merupakan taman yang memfokuskan diri pada pelatihan dan perlindungan gajah disamping juga hewan-hewan Sumatera lainnya yang mulai punah seperti Harimau dan Badak Sumatera.
Menuju Taman Nasional Way Kambas jika menggunakan angkutan umum atau bus naka dari terminal RajaBasa Bandar Lampung bisa mengambil jurusan Way Jepara Lampung Timur dan bisa langsung turun di Gerbang Pertama Taman Nasional Way Kambas tepatnya di desa Rajabasa Lama di deket pasar dan bisa menggunakan ojek kedalam untuk membeli tiket masuk di pintu masuk Taman Nasional Way Kambas.
Jika anda menggunakan mobil pribadi Untuk sampai disana sebaiknya anda bisa menggunakan GPS, dan bisa lebih tahu rute mana yang paling baik dan dekat untuk anda lalui.
Harga tiket masuk Taman Nasional ini ada dua pilihan yaitu untuk masuk ke konservasi gajah dikenakan biaya sekitar 20.000 perorang. Sementara jika ingin pergi ke way kanan resort dimana terdapat penangkaran Badak Sumatera, harus meminta SIMAKSI yaitu surat izin masuk dengan harga 30.000 perorang.
Yup, di Taman Nasional Way Kambas ini kita bisa melihat aktifitas gajah-gajah mulai dari mengangkat kayu, mandi, berbagai atraksi serta kita juga bisa menaikinya.
Yup, Way Kambas kini menjadi tempat konservasi gajah agar tidak punah.
(jwt)