ChanelMuslim.com – Menu Ayam Goreng Ungkep adalah salah satu menu paling disukai keluarga Indonesia. Menu Ayam Goreng Ungkep hampir ada di menu mingguan keluarga Indonesia.
Menu Ayam Goreng Ungkep juga sangat mudah sekali diolah dan dibuat.Cukup diungkep menggunakan bumbu kuning ditambah daun salam, daun jeruk dan serai. Rasanya sangat nikmat. Penasaran dengan resep Ayam Goreng Ungkep?
Resep dari Della Suzura di akun instagramnya @dellasuzura bisa jadi referensi. Berikut ini kutipan resepnya:
AYAM GORENG UNGKEP
Resep Instagram: @dellasuzura
Bahan-Bahan:
1 ekor ayam, potong sesuai selera cuci bersih kucuri dengan jeruk nipis
1 batang serai geprek
2 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk
2 cm lengkuas geprek
Bumbu Halus:
8 butir bawang merah
4 siung bawang putih
2 cm jahe
2 cm kunyit
1 sdm ketumbar bubuk
1 sdt kaldu bubuk
1 sdt gula pasir
Garam secukupnya
500 ml air atau sampai ayam terendam
Cara Membuat:
1. Dalam panci masukkan ayam, bumbu halus, daun salam, daun jeruk, sereh, lengkuas, garam,gula, kaldu bubuk aduk merata pada ayam. Tuang air. Tutup panci. Ungkep ayam sampai air menyusut dan bumbu meresap. Sesekali diaduk.
2. Setelah diungkep, panaskan minyak yang banyak setelah minyak panas goreng ayam sampai kecoklatan atau sampai sudah berkulit saja dengan api sedang. Pastikan ayam terendam minyak. Sajikan dengan sambal terasi atau sesuai selera.
Ayam Goreng Ungkep juga bisa disajikan dengan sambal matah, sambal rujak mangga atau yang lainnya. Sangat mudah dan praktis. Bisa dijadikan stok bahan makanan di saat malas gerak. Selamat mencoba. [jwt]