ChanelMuslim.com – Pampis merupakan salah satu makanan Manado yang sangat nikmat dengan ciri khas bumbu daun kemanginya. Nafsu makan dijamin bertambah kalau sudah menyantap kuliner satu ini.
Berikut resep Pampis Tongkol dari Rikha Tiwi di akun instagramnya @rikhatiwi bisa jadi referensi menu khas Manado satu ini:
PAMPIS TONGKOL
Bahan-Bahan:
250 ikan tongkol kukus/5 keranjang, kerok buang kulitnya, bilas dengan air bersih( ?kulitnya dibuang kerok dengan pisau)
1 Batang daun bawang, iris
1 ikat kemangi
1 lembar duan pandan, simpulkan
1 lembar daun kunyit, iris halus
3 lembar daun jeruk
1 Batang sereh, iris halus
Gula, garam, kaldu bubuk secukupnya. ..
Bumbu Halus:
1 ons cabe merah keriting+rawit merah
3 bawang putih
5 bawang merah
1 ruas kunyit
1 ruas jahe
[gambar1] Instagram @sukmawati_rs
Cara Membuat:
1. Tumis bumbu halus dan bumbu daun, kecuali daun kemangi
2. Setelah bumbu matang masukan ikan yang telah disuwir aduk rata bumbui gula garam, aduk terus sampai ikan meresap dengan bumbu dan kering(matang) matikan api.
3. Kemudian masukan duan kemangi aduk rata sampai kemangi layu, sajikan bersama lauk lainnya dan nasi hangat.
Sangat praktis bukan. Jika tidak punya stok ikan tongkol bisa diganti ikan atau lauk lainnya. Sesuaikan saja dengan stok di kulkas. Selamat berkreasi dan semoga menginspirasi. [jwt]