ChanelMuslim.com – Dalam rangka menyambut hari kemerdekaan Indonesia, Ketua pimpinan pusat ormas Persaudaraan Muslimah (Salimah) Siti Faizah, al-hafizah mengajak seluruh elemen masyarakat Indonesia khususnya kaum ibu dengan 2 jurus utama agar berkiprah untuk Indonesia yang berkah. Hal itu dipaparkan Faizah dalam taklim rutin Salimah kota Bogor, Kamis (15/8/2019) di Kebun Raya Bogor.
“Negara Indonesia berkah atas nikmat Allah swt. Terjajah 350 tahun merupakan masa yang panjang, namun para pejuang kita, khususnya muslim dan muslimah tidak putus asa untuk mempertahankan Indonesia hingga saat ini berusia 74 tahun,” ujar Siti Faizah.
Ketua PP Salimah yang hafal 30 juz itu juga memaparkan 2 jurus utama untuk seluruh elemen masyarakat, khususnya kaum ibu untuk mengisi kemerdekaan Indonesia.
Pertama, mengisi kemerdekaan Indonesia dengan hal-hal yang baik, salah satunya menyiapkan generasi untuk siap memimpin bangsa ini agar negara Indonesia semakin maju dan berkah.
Kedua, mencintai Indonesia dengan sikap produktif sebagai ibu rumah tangga dengan meneladani 4 wanita penghuni utama surga.
“Ada wanita penghuni surga afdhol atau penghuni utama. Karena menjadi contoh teladan bagi kaum muslimah yang patut diteladani agar menjadi istri dan ibu yang berpotensi,” papar Faizah.
Pertama, Khadijah binti Khuwailid. Istri nabi sukses menjadi pengusaha mewakili pengusaha perempuan yang sukses. Adapun hasil dari usaha hartanya untuk membantu dakwah Rasulullah di jalan Allah.
Kedua, Fatimah binti Muhammad saw. Beliau adalah seorang ibu rumah tangga yang rajin.
Ketiga, Asiyah binti Muzaim istrinya Firaun. Ibu pejabat dengan amanah yang baik.
Keempat, Maryam binti Imran, ibunya nabi Isa as. Daiyah yang mengajak kepada kebaikan.
Siti Faizah berharap dengan berbagai macam profesi apapun, ibu-ibu dapat berpotensi dan berkiprah untuk Indonesia yang berkah.
“Semoga bisa meneladani 4 penghuni surga dan 2 jurus utama agar bisa berkiprah untuk Indonesia berkah,” paparnya.
Ormas Salimah telah berkembang di seluruh penjuru Nusantara. Ada 390 perwakilan kota dan kecamatan serta 1.619 pimpinan cabang Salimah di seluruh Indonesia. Hal ini membuktikan bahwa kiprah ibu-ibu dalam membangun bangsa dan negara tidak dapat diremehkan. Kaum Ibu berperan dalam mengisi kemerdekaan lewat kegiatan yang bermanfaat.[ind/Farah]