ChanelMuslim.com – Sahabat muslim, salah satu ide menu sarapan akhir pekan yang busa dicoba adalah Muffin Telur Panggang.
Paduan telur, keju dan rempah membuat menu ini terlihat sangat nikmat untuk disantap bersama keluarga.
Berikut kutipan resep Omelet Muffin Vegetarian dilansir laman giverecipe:
RESEP OMELET MUFFIN VEGETARIAN
Bahan-Bahan:
9 butir telur
½ cangkir keju , parut
1 paprika merah, cincang
2 paprika hijau, cacah
2 bawang hijau, dicacah
¼ cangkir peterseli segar, cincang
¼ cangkir adas segar, cincang
1 sendok teh garam
2 sendok makan mentega
[gambar1]
Cara Membuat:
1. Panaskan oven dan oleskan 2 sendok makan mentega di cetakan cetakan muffin.
2 Kocok telur sampai halus.
3. Campur bahan yang tersisa.
4. Tuangkan sekitar ¼ cangkir campuran ke dalam setiap cangkir muffin dan panggang sekitar 20-25 menit atau sampai telurnya matang. Jangan lupa, gunakan lebih sedikit garam jika keju terlalu asin.
5. Sajikan denhan saos kesukaan keluarga.
Selamat mencoba dan berkreasi sahabat muslim. [jwt]