ChanelMuslim.com – Moment Ramadan juga dimanfaatkan oleh SOLOPEDULI u dengan menggelar “SIGAB SOLO PEDULI Masak dan Bagikan 1000 Takjil”.
Kegiatan yang digelar pada Sabtu (25/5) ini para relawan Solo raya memadati area city walk depan stadion Sriwedari Solo.
Selain mempererat hubungan antar relawan, para relawan juga masak bersama dan menyiapkan 1000 takjil bagi para pengendara motor yang melintas dan masyarakat sekitar.
Kegiatan yang dimulai pukul 13.00 -18.00 WIB ini diawali dengan menyiapkan bahan makanan yang akan dimasak, memasak bahan makanan yang telah disiapkan bersama.
Muhammad Nurdin selalu salah atau perwakilan SIGAB SOLOPEDULI mengungkapkan rasa syukur atas berjalan lancarnya kegiatan kemarin.
“Alhamdulillah terjalin kerjasama yang baik antar relawan. Ada yang bertugas memasak, ada yang menyiapkan minum, dan ada yang packing. Tim SIGAB SOLOPEDULI bertugas membagikan packing dan membagikan takjil,”ungkap Nurdin pada Ahad (26/5).
Nurdin juga mengatakan fokus kegiatan mereka kemarin adalah orang dhuafa, pemulung dan tukang parkir.
“Yang menjadi fokus kami adalah orang-orang dhuafa, terutama para pemulung dan tukang parkir dan orang-orang dhuafa lainnya yang membutuhkan,” terang Nurdin.
Kegiatan tersebut merupakan salah satu program SOLOPEDULI untuk orang-orang dhuafa. Dana yang disalurkan berasal dari dana zakat, infak dan sedekah masyarakat yang disalurkan melalui SOLOPEDULI.
[red]