ChanelMuslim.com – Sop lezat dengan bahan alami adalah rahasia kelezatan setiap masakan. Termasuk dengan sop ayam. Usahakan menggunakan ayam kampung. Selain bebas dari bahan pengawet juga aman.
Seperti resep Sop Ayam Sederhana ala Erica Majdi. Resep berbahan dasar ayam kampung ini dibagikan Erica Majdi di akun instagramnya @ericamajdi.
Berikut kutipan resepnya:
Bahan-Bahan:
1 ekor ayam kampung
1 ruas jahe, kupas & geprek
1 siung bawang bombay
10 siung bawang putih, kupas & geprek
2 liter air
3 buah tomat
Daun bawang & seledri secukupnya
Gula, garam & merica secukupnya
Bumbu kaldu ayam/ kaldu jamur secukupnya (optional)
Cara Membuat :
1. Cuci & potong ayam jadi 8 bagian, kucuri jeruk nipis
2. Didihkan air, masukkan ayam, jahe & bawang putih, buang busa kotoran yang mengambang
3. Setengah matang, masukkan bawang bombay yang dipotong 4
4. Setelah ayam lunak siap dimakan, matikan api, masukkan tomat, daun bawang seledri – koreksi rasa dengan gula, garam & merica
5. Taburi bawang goreng, beri perasan jeruk nipis/ jeruk lemon untuk rasa yang lebih segar. Untuk MPASI skip merica juga kaldu buatan.
Selamat mencoba. ( jwt)