• Tentang Kami
  • Iklan
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
Minggu, 11 Januari, 2026
No Result
View All Result
FOKUS+
  • Home
  • Jendela Hati
    • Thinking Skills
    • Quotes Mam Fifi
  • Keluarga
    • Suami Istri
    • Parenting
    • Tumbuh Kembang
  • Pranikah
  • Lifestyle
    • Figur
    • Fashion
    • Healthy
    • Kecantikan
    • Masak
    • Resensi
    • Tips
    • Wisata
  • Berita
    • Berita
    • Editorial
    • Fokus +
    • Sekolah
    • JISc News
    • Info
  • Khazanah
    • Khazanah
    • Quran Hadis
    • Nasihat
    • Ustazah
    • Kisah
    • Umroh
  • Konsultasi
    • Hukum
    • Syariah
Chanelmuslim.com
No Result
View All Result
Home Healthy

Ketahui Penyebab dan Gejala Pneumonia pada Bayi

23/12/2025
in Healthy
Ketahui Penyebab dan Gejala Pneumonia pada Bayi

Foto: Pinterest

66
SHARES
510
VIEWS
Share on FacebookShare on TwitterWhatsappTelegram
ADVERTISEMENT

SIMAK beberapa penyebab dan gejala pneumonia pada bayi yang harus diwaspadai. Sebab, kondisi ini bisa memengaruhi kesehatan bayi dalam jangka panjang jika tidak tertangani dengan cepat.

Pneumonia bisa menyebabkan bayi kekurangan oksigen dalam waktu lama dan berdampak pada perkembangan otaknya.

Pneumonia adalah peradangan paru-paru akibat infeksi akut pada saluran pernapasan. Penyakit ini bisa disebabkan oleh virus, bakteri, atau jamur.

Pada balita, gejala pneumonia yang sering muncul meliputi batuk dan kesulitan bernapas. Tingkat keparahan pneumonia bervariasi.

Baca juga: Vaksinasi Pneumonia dapat Meringankan Gejala dan Mencegah Risiko Komplikasi

Ketahui Penyebab dan Gejala Pneumonia pada Bayi

Kondisi gizi bayi, daya tahan tubuh, serta lingkungan ikut berperan. Bayi dengan gizi baik dan tinggal di lingkungan sehat biasanya mengalami kondisi yang tidak terlalu berat ketika terserang pneumonia.

Pneumonia termasuk ancaman serius bagi anak-anak di dunia. Bahkan, dikutip dari laman Kemenkes tahun 2024, kematian akibat pneumonia terjadi setiap 43 detik. Artinya, ada 700.000 anak meninggal setiap tahunnya akibat pneumonia.

Pneumonia disebabkan oleh beberapa jenis bakteri dan virus. Bakteri yang paling sering adalah streptococcus pneumoniae atau pneumococcus.

Sementara itu, virus yang juga sering menyebabkan pneumonia, antara lain hemovirus influenza, pertusis, klebsiella, RSV, rinovirus, dan parainfluenza.

Gejala pneumonia biasanya seperti flu biasa. Buah hati mengalami batuk, pilek, dan demam. Namun, gejala akan berkembang menjadi lebih berat jika sudah menyerang paru-paru.

Follow Official WhatsApp Channel chanelmuslim.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Orangtua sebaiknya waspada bila anak memperlihatkan beberapa gejala berikut ini, di antaranya napas cepat, sesak napas, terlihat lemah, tarikan dinding dada ke dalam, kulit membiru, kejang, dan penurunan kesadaran.

Frekuensi napas adalah kunci mengenali pneumonia. Napas normal bayi tidak boleh lebih dari 60 kali per menit pada usia kurang dari dua bulan.

Sementara itu, pada usia dua bulan sampai satu tahun, tidak boleh lebih dari 50 kali per menit, dan di atas satu tahun batasnya adalah 40 kali per menit. Saturasi oksigen tidak boleh turun di bawah 95 persen. [Din]

Tags: Gejala Pneumonia BayiPenyebab Pneumonia pada BayiPneumoniaPneumonia Bayi
Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM
Previous Post

5 Hal yang Perlu Kamu Ketahui tentang Qadha Puasa

Next Post

Fungsi Asam Amino dalam Kecerdasan Manusia

Next Post
Fungsi Asam Amino dalam Kecerdasan Manusia

Fungsi Asam Amino dalam Kecerdasan Manusia

Waktu Eksfoliasi Wajah yang Tepat agar Tidak Terjadi Iritasi

Waktu Eksfoliasi Wajah yang Tepat agar Tidak Terjadi Iritasi

Bersiwak Sangat Dianjurkan dalam Kondisi Ini

Bersiwak Sangat Dianjurkan dalam Kondisi Ini

  • Delapan Tips Menebalkan Rambut dengan Efektif

    Delapan Tips Menebalkan Rambut dengan Efektif

    238 shares
    Share 95 Tweet 60
  • Tips Dapat Cerah di Ekowisata Kalitalang Gunung Merapi, Kabupaten Klaten Jawa Tengah

    113 shares
    Share 45 Tweet 28
  • Jangan Terbawa Arus

    145 shares
    Share 58 Tweet 36
  • Cara Mendapatkan Syafaat di Hari Kiamat

    168 shares
    Share 67 Tweet 42
  • Batik Danar Hadi Tampilkan Fashion Show Bertema Kembang Parang

    208 shares
    Share 83 Tweet 52
  • Resep Singkong Keju Goreng

    127 shares
    Share 51 Tweet 32
  • Ayat Al-Qur’an tentang Traveling

    538 shares
    Share 215 Tweet 135
  • Teluk Manado Sulawesi Utara jadi Lokasi Menyelam Terbaik di Bumi

    127 shares
    Share 51 Tweet 32
  • 124 Nama Sahabiyat untuk Bayi Perempuan

    7818 shares
    Share 3127 Tweet 1955
  • Kebijaksanaan Nabi Sulaiman ketika Memutuskan Perkara Dua Orang Ibu yang Berselisih karena Anaknya Dibawa Serigala

    153 shares
    Share 61 Tweet 38
Chanelmuslim.com

© 1997 - 2025 ChanelMuslim - Media Online Pendidikan dan Keluarga

Navigate Site

  • IKLAN
  • TENTANG KAMI
  • PEDOMAN MEDIA SIBER
  • REDAKSI
  • LOWONGAN KERJA

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Jendela Hati
    • Thinking Skills
    • Quotes Mam Fifi
  • Keluarga
    • Suami Istri
    • Parenting
    • Tumbuh Kembang
  • Pranikah
  • Lifestyle
    • Figur
    • Fashion
    • Healthy
    • Kecantikan
    • Masak
    • Resensi
    • Tips
    • Wisata
  • Berita
    • Berita
    • Editorial
    • Fokus +
    • Sekolah
    • JISc News
    • Info
  • Khazanah
    • Khazanah
    • Quran Hadis
    • Nasihat
    • Ustazah
    • Kisah
    • Umroh
  • Konsultasi
    • Hukum
    • Syariah

© 1997 - 2025 ChanelMuslim - Media Online Pendidikan dan Keluarga