APA arti salaf dan salafi? Kedua istilah tersebut sering kita dengar. Namun, sudah tahukah kita apa artinya hal tersebut? Secara sederhana, dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), salaf artinya adalah sesuatu atau orang-orang yang terdahulu.
Baca Juga: Doa Salafus Shalih Saat Kehadiran Bulan Ramadan
Arti Salaf dan Salafi
Sementara itu, salaf saleh adalah ulama-ulama terdahulu yang saleh.
Assyaikh alfaqih Muhammad Ibnu Shalih al’ustaimin Rahimahullah menjelaskan makna salaf adalah orang-orang terdahulu, setiap yang lebih dulu dari selainnya maka dia dikatakan salaf.
Akan tetapi, ketika disebutkan lafadz salaf yang dimaksud adalah tiga generasi terbaik (yaitu) generasi sahabat tabi’in dan yang mengikuti mereka (atba’ tabi’in).
Mereka adalah salafushalih dan orang yang setelah mereka dan berjalan di atas jalan mereka (di dalam memahami Islam), maka dia sama dengan mereka, (yaitu) di atas jalan salaf, meskipun (hidup) di zaman setelah mereka,
Dikarenakan salafiyyah maknanya adalah : ” manhaj (jalan) yang ditempuh oleh salafushalih Radhiyallahu anhum”
Sebagaimana kata Nabi Shallallahu alaihi wasallam:
إن أمتي سَتَفْتَرِقُْ عَلَى ثَلاَثَةٍ وَ سَبْعِيْنَ مِلَّةً كُلُّهُمْ فِي النَّارِ إِلاَّ وَاحِدَةً ، وهي الجماعة وفي لفظ َ : مَنْ كان على مَاأَنَا عَلَيْهِ وَأَصْحَابِيْ
Artinya:
“…Umatku akan terpecah belah menjadi 73 golongan, semuanya masuk ke dalam neraka, kecuali satu golongan yaitu jama’ah di dalam lafadz lain, Beliau Shallallahu alaihi wasallam menjawab: ‘(golongan) yang berada di atas jalanku dan para sahabatku.”
Atas dasar ini maka salafiyyah disini maknanya terbatas, yaitu : setiap orang yang berjalan diatas jalan para sahabat, tabi’in dan yang mengikuti mereka dengan baik (di dalam memahami islam), maka dia adalah seorang salafi.
Meskipun hidupnya pada zaman kita sekarang ini, yaitu pada kurun ke empat belas setelah hijrah.
[Cms]
Sumber :
https://youtu.be/ivHZp-USRyo
Alih bahasa:
Abu Fudhail Abdurrahman Ibnu ‘umar غفر الله له
https://t.me/alfudhail