ChanelMuslim.com – Jika oncom biasanya diolah dengan dihancurkan. Kali ini kita akan membuat oncom leunca yang hanya dipotong kotak-kotak dan diracik bersama bumbu dan leunca.
Selain sehat juga nikmat untuk disantap. Yuk kita bikin di dapur keluarga.
Bahan-Bahan:
2 papan oncom dipotong kotak dan digoreng
200 gr leunca
1 sdm saus tiram
1 ruas lengkuas, memarkan hingga agak hancur
1 batang serai, memarkan
2 lembar daun salam
2 siung bawang putih, iris tipis
4 siung bawang merah, iris tipis
4 buah cabai rawit, ulek halus
garam dan gula secukupnya
Cara Membuat:
1. Goreng oncom hingga kecokelatan dan sisihkan.
2. Tumis bawang putih dan merah hingga harum, masukkan cabai rawit ulek, daun salam, lengkuas, dan serai. Tumis lagi hingga harum.
3. Masukkan leunca, saus tiram, dan beri sedikit garam. Tumis bersama bumbu hingga layu.
4. Masukkan oncom dan aduk rata bersama bumbu. Tambahkan gula dan garam secukupnya. Tumis hingga sedap.
5. Sajikan bersama nasi hangat.
Selamat mencoba. (jwt)