ChanelMuslim.com – Menikmati es buah saat udara panas itu sudah biasa. Tetapi es buah disiram Yakult dengan rasa asamnya yang khas itu baru beda.
Kali ini, Masak CMM dapat kiriman resep dari Founder Jakarta Islamic School (JISc) Fifi Proklawati Jubilea atau biasa disapa Mam Fifi. Berikut resep es buah siram Yakult:
Bahan-Bahan:
Buah-buahan sesuai selera
potong-potong (Anggur, Strawberry, dan lain-lain)
Buah laici dengan airnya) Nata de coco
Jus apel
Yakult
Cara Membuat:
1. Potong-potong buah
2. Masukan jus apel sedikit saja
3. Siram Yakult secukupnya sampai rasanya asem
4. Masukan ke dalam freezer dan hidangan.
Selamat Mencoba. (jwt)