Chanelmuslim.com – Mata Air Kehidupan yang Bisa Membuat Umur Panjang
Di film-film barat sering diceritakan petualangan mencari harta karun dan adanya mata air yang dapat membuat siapapun yang meminumnya akan hidup abadi. Cerita tentang air keabadian pun tak jarang ditemukan di cerita-cerita kartun. Kita tentu berpikir bahwa itu hanya mitos dan dongeng belaka. Namun, mari kita simak kisah Dzul Qarnain dan Khidir yang menjelajah bumi untuk berwisata iman dan berdakwah.
Dzul Qarnain bukanlah seorang Nabi, ia adalah orang yang shaleh. Ia adalah seorang raja yang adil, nama aslinya adalah Hurmus, ia masih keturunan Sam bin Nuh. Allah mengkaruniakan Dzul Qarnain dengan menteri-menteri yang terdiri dari kalangan ahli iman dan kebenaran. Khidir ‘Alaihi Salam menjadi menteri dan penasehat pribadinya. Dzul Qarnain berkeliling menjelajahi dunia bersama Khidir. Dan Khidir mengajarinya sebagian dari ilmu Allah yang tidak diketahui siapapun selain Khidir.
Baca Juga: Ibu, Mata Air Kehidupan
Mata Air Kehidupan yang Bisa Membuat Umur Panjang
Dzul Qarnain menyiapkan pasukan untuk menyeru manusia kepada Allah Ta’ala, yang langsung dipimpinnya sendiri. Ia menempatkan Khidir di barisan pasukannya yang paling depan. Bersama mereka turun juga salah satu malaikat bernama Zanafil yang memberitahukan kepada Dzul Qarnain tentang sebuah tempat yang sangat menakjubkan bernama ‘Ainul Hayah (Mata air kehidupan). Barang siapa yang minum dari mata air tersebut, maka ia akan hidup dalam kurun waktu yang cukup lama.
Zanafil menyebutkan letak mata air kebidupan itu kepada Dzul Qarnain. Ia pun berniat pergi ke tempat itu. Ia berangkat bersama pasukannya menuju ke arah mata air kehidupan, hingga ia tiba di sebuah lembah yang gelap dan penuh dengan marabahaya.
Di sisi lain Khidir berhasil sampai ke lokasi ‘Ainul Hayah. Ia pun memimun air dari mata air itu. Lain halnya dengan Dzul Qarnain yang tidak menemukan dan tidak melihat mata air tersebut.
Dikisahkan Dzul Qarnain tetap menjalankan misinya menjelajah dunia untuk mengajak orang-orang beriman pada Allah dari negeri Barat tempat matahari tenggelam hingga timur tempat matahari terbit. Dzul Qarnain hidup 1000 tahun lamanya.
Sementara Khidir kita ketahui, ia pun sempat mengajarkan Nabi Musa beberapa hikmah. Dikisahkan Khidir ‘Alaihi Salam hidup hingga masa Rasulullah Shalallahu ‘alaihi wasalam. Ia masuk Islam bersama Rasulullah dan setelah itu ia meninggal dunia. Dahulu, jika Khidir duduk di atas permadani putih, maka semua yang ada disekitarnya berubah menjadi hijau. Oleh karena itu, ia dijuluki Khidir. Khidir berkeliling dunia untuk melaksanakan perintah Allah Ta’ala dan menyeru umat manusia agar beribadah hanya kepada Allah.
Khidir berumur panjang atas kehendak Allah, ia pun dapat menemukan dan meminum air mata kehidupan atas kehendak Allah. Sungguh beruntung orang-orang yang dapat berumur panjang dan dapat mengajak orang dalam ketakwaan. (w)
Sumber: Kisah Teladan dalam Alquran, Hamid Ahmad Ath-Thahir, Penerbit Aqwam