ChanelMuslim.com – Di mana aku mencari Tuhan? Abdullah bercerita, Ayahku bercerita kepadaku, Sayyar bercerita, Ja’far bercerita, dari ‘Imran al-Qashiri, ia berkata:
Musa bin ‘Imran berkata: “Wahai Tuhan, di mana aku mencari-Mu?
Allah menjawab: “Carilah Aku di sisi orang-orang yang hancur hatinya. Sesungguhnya Aku dekat dengan mereka setiap hari (sejarak) satu bâ’ (sekitar dua lengan). Jikalau tidak demkian, mereka pasti roboh (binasa).” (Imam Ahmad bin Hanbal, al-Zuhd, Kairo: Dar al-Rayyan li al-Turats)
Baca juga: Berbeda Pendapat Antar Suami Istri Menjadi Rahmat
Syekh Hamzah Yusuf Hanson pernah berkata: “Everyone’s a believer when things are going fine. The real faith is when one becomes patient with tribulations — Semua orang adalah mukmin ketika semuanya berjalan baik. Iman sejati adalah, ketika seseorang mampu bersabar dengan musibah (yang menimpa).
Buat teman-teman yang hancur hatinya. Pedih dalam duka. Yuk, kita saling mendoakan! Doakan Umi juga ya!
Umi yakin di antara teman-teman di sini pasti ada yang lebih dahulu doanya terkabul menembus Arsy. Mereka yang sabar dalam musibah. Sabar dalam penantian. Jodoh. Rezeki. Dan lain-lain.
Peace. Yuk, berdoa untuk kita semua!
Allah sangat dekat dengan orang yang hancur hatinya.
Catatan Ustazah Lulung Ummu Mumtaza di IG @lulungmanis, Senin (13/9/2021).
Ustazah Lulung dikenal sebagai daiyah yang selalu bersemangat dalam berdakwah, syiar dakwahnya diterima oleh banyak orang. Beliau juga mengisi pengajian rutin di beberapa media televisi nasional dan undangan ceramah dari berbagai komunitas di luar negeri. [Wnd]