ChanelMuslim.com – Pendidikan agama menjadi pondasi keberhasilan pendidikan seksual. Banyak sekali tayangan di TV dan di media soaial. Tayangan yang sangat gencar disuguhkan kepada anak itu mengandung berbagai macam yang berbau pornograpi dan pornoaksi.
Dan hal tersebut bisa dilihat oleh anak dalam segala usia. Bahkan disuguhkan juga dalam berbagai iklan yang dipasang di pinggir jalan-jalan raya yang bisa dilihat oleh anak baik disengaja ataupun tidak sengaja. Sepertinya hal-hal seperti itu sulit untuk dibendung karena dikirim dengan kecanggihan teknologi di masa kini.
Oleh karena itu, anak-anak sangat perlu mendapatkan pendidikan seksual sejak dini. Pendidikan seks ini harus tepat dan benar disesuaikan dengan perkembangan usia anak dan terus berlanjut hingga usia remaja dan dewasa.
Baca juga: Pergaulan Bebas Tantangan Berat Pendidikan Anak
Memberikan pendidikan agama sebagai pondasi pendidikan seks pada anak
Pendidikan seks yang diberikan kepada anak merupakan salah satu macam pendidikan yang harus ada dalam semua proses pendidikan. Sehingga pendidikan anak harus mencakup aqidah, ibadah, akhlak, keilmuan, kejiwaan, fisik, interaksi sosial dan pendidikan seksual.
Untuk membuat pendidikan seks itu berhasil, maka harus dilandasi agama seperti aqidah, ibadah dan akhlak. Sehingga nilai-nilai agama yang mengatur tentang hubungan seksual ini bisa dihayati oleh hati, dipahami oleh akal dan ditaati dalam perilaku sehari-hari.
Dengan seperti itu anak memiliki iman yang kuat dalam menghadapi bujukan nafsu, rayuan setan dan pengaruh buruk dari lingkungan. Apabila pendidikan aqidah, ibadah dan akhlak tidak menjadi dasar pendidikan seksual maka bisa saja pendidikan seks menjadi rapuh dan akan menjerumuskan anak kepada perilaku seksual yang menyimpang.
Sudah seharusnya pendidikan dalam keluarga dari ayah dan ibu bisa memberikan pendidikan agama yang sangat kokoh. Agar anak memiliki pribadi yang tangguh, kuat, mampu menjaga diri dan tidak terjerumus oleh godaan hawa nafsu dan lingkungan yang buruk.
Pendidikan seks ini dijadikan sebagai pengajaran dan pembiasaan yang harus dilandasi oleh pendikan agama yang kokoh. Sehingga anak berkepribadian dan berperilaku sesuai dengan nilai-nilai agama dan mampu menghindarkan dirinya dari segala tindakan yang mengarah pada hubungan seksual yang terlarang.
Catatan Ustazah Dr. Aan Rohanah Lc., M.Ag di akun instagram @aanrohanah_16. Ustazah Aan Rohanah adalah perempuan yang Peduli Keluarga dan Pendidikan Anak.
Ustazah Aan juga merupakan Pengasuh Pondok Pesantren Madinatul Quran. Selain itu, Ustazah Aan Rohanah juga aktif mengisi Kajian Online terutama berkaitan dengan Pendidikan Keluarga dan Anak.
Pada akhir tahun 2020, Ustazah Aan meluncurkan 4 seri buku Kiat Sukses Membangun Keluarga Sakinah dan Mendidik Anak Unggul. [Wnd]