ChanelMuslim.com – Tanpa mudik bukan berarti lebaran kita terasa hampa. Tanpa mudik bukan berarti lebaran kita tak bisa bertemu sanak saudara. Banyak cara yang bisa kita lakukan menjadikan lebaran istimewa meskipun tanpa mudik.
Berikut tips lebaran tetap istimewa meskipun tanpa mudik:
1. Berkirim Bingkisan Lebaran
Bagi yang setiap tahun mudik tentu saja kondisi ini membuat sedikit berbeda karena tidak bisa berkumpul dengan keluarga di kampung halaman. Tapi tidak perlu bersedih. Hal pertama yang harus dilakukan agar hari tetap terpaut adalah saling berkirim hadiah.
Rasulullah Shalallahu Alaihi wa Sallam pernah bersabda:
تَهَادُوْا تَحَابُّوْا
“Saling menghadiahilah kalian niscaya kalian akan saling mencintai.” (HR. Al-Bukhari dalam Al-Adabul Mufrad no. 594, dihasankan Al-Imam Al-Albani dalam Irwa`ul Ghalil no. 1601)
Sungguh hadist ini mengisyaratkan kepada kita untuk saling berkirim hadiah. Apalagi di momen lebaran hal yang bisa kita lakukan adalah berkirim hadiah bisa berupa uang lebaran, baju lebaran, kue lebaran, bingkisan lebaran atau apa saja yang menurut kita istimewa.
Bisa juga kita berkirim uang THR yang ditujukan kepada seluruh ponakan-ponakan. Memberi uang lebaran kepada anak kecil merupakan tradisi masyarakat Indonesia saat lebaran.
2. Membuat Video Ucapan Lebaran
Semua serba Virtual sehingga membuat video ucapan lebaran bisa jadi ide terbaik agar lebaran semakin berkesan. Kita bisa menyewa videografer atau membuat sendiri menggunakan aplikasi sederhana. Sangat mudah dan akan membuat lebaran jadi berkesan.
Bisa jadi kita membuat video berlatar rumah sendiri atau bisa juga masjid atau berlatar kebun, taman atau lainnya.
3. Telfon atau Video Call
Tekhnologi telah membuat yang jauh menjadi dekat. Kita bisa memanfaatkan tekhnologi tersebut untuk menelpon atau video call.
Kita bisa saling berkirim foto mengenakan pakaian baru, touring suasana lebaran di rumah masing-masing dan hal lain yang membuat lebaran menjadi berkesan.
Meski virtual, komunikasi membuat rasa rindu saat kampung halaman sedikit terobati. Jadi Tidak Mudik buka berarti hubungan silaturahim kita putus tapi disikapi dengan cara berbeda.
Baca Juga: qLebaran di Masa Pandemi, Ini Inspirasi Baju dan Masker Senada
Semoga bermanfaat. [jwt]