ChanelMuslim.com – Palestina menjadi barometer akidah bagi seorang Muslim. Seperti yang diketahui, ayat-ayat tentang Palestina semuanya adalah surat Makiyyah. Artinya adalah banyak yang berisi tentang akidah.
Baca Juga: Program Sister Family Palestine-Indonesia Topang Keluarga Palestina
Menjadi Barometer Akidah dan Keberhasilan Pribadi
Hal ini disampaikan oleh Sri Vira Chandra, Ketua Adara Relief International dalam acara “Social Talks Eps. 52” dengan tema “Apa Kabar Palestina?” pada Selasa, (18/5/2021)
Beliau menyampaikan bahwa makin banyak orang yang peduli terhadap Palestina, maka Palestina akan makin berhasil.
“Palestina menjadi barometer akidah kita dan barometer keberhasilan pribadi,” kata Sri.
Oleh sebab itu, seberapa besar kepedulian dan kontribusi kita untuk Palestina bisa menunjukkan sejauh mana akidah kita.
Adara Relief International hadir untuk membantu Palestina supaya Palestina tetap kuat dan memberi keyakinan bahwa umat Islam di dunia tidak meninggalkan mereka sendirian.
Baca Juga: Tentara Israel Serang Masjid Al Aqsa, Adara Relief International Menyerukan Empat Hal
Berbeda Penyaluran Bantuan Setiap Wilayah
Kemudian, Sri menyatakan bahwa di setiap wilayah yang berada di Palestina itu berbeda-beda penyaluran bantuannya.
Di Gaza, Adara lebih berfokus terhadap membantu masyarakat di sana agar bertahan dari pemblokadean.
“Di Gaza, prioritas kita adalah memberi shelter atau tempat tinggal, memberi makanan, obat-obatan, bantuan medis, dan generator agar Gaza selalu mendapatkan pasokan listrik,” ujarnya.
Namun, dalam penyaluran bantuan yang dilakukan Adara, Sri mengaku bahwa banyak tantangan yang harus dihadapi, khususnya adalah kepercayaan publik.
Sri pun meyampaikan bahwa penyaluran dilakukan dengan dua cara, yaitu secara langsung dan tidak langsung.
Kemudian, Adara juga memiliki jaringan NGO-NGO terpercaya yang ada di sana untuk membantu dalam hal penyaluran bantuan. [Ind/Camus]