SAHABAT muslim, meski membuat candil tampaknya sangat mudah. Tapi kebanyakan dari kita gagal membuat Candil yang legit, kenyal dan bahkan cendrung keras dan tidak empuk. Akibatnya banyak yang malas mengolah sendiri dan memilih untuk membelinya daripada membuat sendiri.
Tapi jangan khawatir, berikut tips mudah yang bisa diterapkan untuk membuat Candil Kenyal, Empuk dan legit:
1. Campurkan Tepung Tapioka pada Tepung Ketan
Usahakan selalu mencampurkan 3 sdm tepung tapioka pada 100 gram tepung ketan dan kelipatannya. Tepung tapioka yang dicampurkan akan membuat adonan Candil menjadi lebih legit.
2. Campurkan air sedikit demi sedikit saat menguleni
Jangan masukkan air sekaligus tetapi sedikit demi sedikit saat menguleni adonan kering. Temukan adonan yang pas untuk dipulung. Kemudian pulung bulat-bulat hingga habis. Sisihkan.
Baca Juga: Resep Bubur Candil, Menu Takjil Wajib di Bulan Ramadan
Tips Membuat Candil yang Kenyal, Empuk dan Legit
3. Siapkan Bahan Kuah Candil Hingga Mendidih
Sebelum memasukkan adonan candil, didihkan kuah Candil terlebih dahulu dengan memasukan l 100 gram gula merah yang disisir, 300 ml air, 1/2 sdt garam, dan 1 lembar daun pandan. Rebus dan didihkan semua bahan tersebut sambil sesekali diaduk. Kemudian, masukkan bulatan-bulatan candil. Masak hingga bulatan-bulatan candil mengapung dan biarkan mengapung selama lima menit agar Candil empuk.
4. Kentalkan Kuah Candil dengan Tepung Tapioka
Jika menyukai kuah yang kental maka masukkan 1 sdm tepung tapioka yang sudah dilarutkan dengan air secukupnya. Aduk rata dan didihkan kembali.
Dijamin Bubur Candil akan lebih empuk, legit dan tidak keras. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat. [jwt]