ChanelMuslim.com – Makan siang dengan cita rasa Indonesia memang menggugah selera. Termasuk dengan Gulai Ikan Kakap. Perpaduan bumbu kuning, santan dan Ikan Segar Kakap membuat menu ini paling dirindukan.
Resep spesial dari Astrie di akun Instagramnya @astriepasaribu bisa jadi ide terbaik untuk dicoba. Berikut kutipan resepnya:
RESEP GULAI IKAN KAKAP
Bahan-Bahan:
500 gram ikan kakap,
Sejempol lengkuas,geprek
2 btg sereh,geprek
2 lbr daun salam
1 lbr daun kunyit,
2 lbr daun jeruk
2 bh asam kandis
10 buah rawit utuh
400 ml santan
Bumbu Halus:
8 butir bawang merah
4 siung bawang putih
1 sdt ketumbar
5 cm kunyit
2 cm jahe
1 sdm garam
[gambar1]
Cara Membuat:
1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum, tambahkan lengkuas, sereh, asam kandis dan daun-daunan aduk rata tumis hingga bumbu matang,
2.Tuang santan, aduk-aduk supaya santan tidak pecah, setelah mendidih, masukkan ikan kakap. Aduk rata dan masak hingga matang.
3. Tambahkan cabe rawit utuh, tabur daun kemangi jika suka dan sajikan.
Selamat mencoba. [jwt/IG @astriepasaribu)