ChanelMuslim.com – Yuk sajikan santap akhir pekan keluarga dengan Chicken Katsu Curry Rice. Chicken Katsu Curry Rice merupakan salah satu kuliner ala Jepang dengan paduan ayam berbalur tepung panir disiram dengan kuah kari dan ditemani nasi. Rasanya sangat lezat.
Selain itu juga sangat mudah membuatnya. Berikut ini kutipan resep yang dibagikan oleh akun Instagram @indirapupu:
Chicken Katsu Curry Rice
Resep Oleh: Indira Pupu
Bahan Curry Roux:
5sdm margarin
4sdm tepung terigu
1-2sdm bubuk kari
1 1/2sdm garam masala
Cara Membuat:
1. Panaskan Butter, masukkan tepung aduk hingga tepung larut, masukkan garam masala dan bubuk kari aduk hingga tercampur rata, sisihkan.
Bahan Saus Curry:
2 buah kentang potong dadu
2 buah wortel potong-potong
1 bh bawang bombay iris-iris
4 siung bawang putih cincang halus
2 lbr daun salam
1sdt bubuk cabai
600-700ml air kaldu/rebusan ayam
2sdm kecap asin jepang (kikkoman)
Garam, gula, lada bubuk dan kaldu ayam bubuk secukupnya
Baca Juga: Resep Praktis Nasi Bawang Jeruk Chicken Teriyaki
Cara Membuat:
1. Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum, masukkan air kaldu ayam masukkan kentang wortel masak hingga kentang hampir empuk.
2. Masukkan Curry Roux aduk merata, tambahkan kecap asin, garam, gula, bubuk cabai, kaldu bubuk dan lada bubuk aduk merata, koreksi rasa, kalau dirasa terlalu kental, bisa tambahkan air lagi. Matikan api. Sisihkan.
Bahan Chicken Katsu:
6 ayam fillet
3 sdm tepung terigu
Tepung roti secukupnya
2 buah telur
Garam dan kaldu bubuk untuk telur dan tepung terigu
Cara Membuat:
1. Beri garam dan kaldu bubuk ke tepung terigu aduk merata sisihkan
2. Campurkan telur dengan garam dan kaldu lalu kocok
3. Masukkan ayam fillet kedalam adonan tepung, lalu masukkan kekocokan telur, lalu balur ke tepung roti.
4. Panaskan minyak goreng, masukan chicken katsu, goreng hingga matang, tiriskan.
5. Sajikan bersama kuah kari dan nasi.
Menu ini sangat recommended untuk dijadikan menu saat santap keluarga. Bisa juga dijadikan menu untuk sajian kumpul keluarga atau bagi-bagi nasi kotak.
Enak, sedap dan tentu saja mengenyangkan. Selamat mencoba dan semoga menginspirasi. [jwt]