ChanelMuslim.com – Yuk masak menu Nasi Bawang Jeruk dan Chicken Teriyaki! Olahan simple Nasi Bawang Jeruk dan Chicken Teriyaki ini recommended jadi menu makan siang atau malam keluarga. Praktis dan cepat saji.
Resep dari Aza Kitchen di akun Instagram @resepazakitchen bisa jadi referensi untuk dipraktikkan. Berikut ini kutipan resepnya:
NASI BAWANG JERUK & CHICKEN TERIYAKI
Resep Oleh: Instagram @resepazakitchen
Bahan Bahan:
2 potong daging paha ayam
10 sdm saus teriyaki yang sudah dibuat
merica secukupnya garam jika mau 2 sdm tepung maizena ( proses terakhir sebelum di pan )
Bahan Saus Teriyaki:
5 iris jahe
1/2 bawang bombay iris tipis atau kotak
150 ml air
1 sdm gula plam
4 sdm kecap asin jepang ( kikoman )
2 sdm minyak wijen
4 sdm kecap manis
Kaldu bubuk, lada secukupnya
Air maizena (kentalkan dengan tepung maizena )
Baca Juga: Menu Praktis Saat Sahur, Ayam Goreng Mentega
Bahan Nasi Bawang Jeruk:
2 cup beras + air
1/2 bawang bombay
6 lembar daun jeruk iris tipis buang tulangnya
2 sdm minyak bawang untuk menumis
Garam, merica, kaldu bubuk secukupnya
Tumisan Sayur
Wortel dan buncis sesuai selera
(rebus dulu sebentar )Tumis dengan sedikit minyak.
1/2 bawang bombay dan tambahkan garam, merica
Cara Membuat:
1. Nasi Bawang Jeruk: Masukkan semua bahan ke dalam magic com dan masak seperti memasak nasi biasa.
2. Saus Teriyaki: Semua bahan dimasukkan ke dalam wadah dan masak hingga matang. Kentalkan dengan tepung maizena
3. Tumisan Sayur: Tumis wortel dan buncis dengan sedikit minyak, masukkan bawang bombai dan tambahkan garam dan merica.
4. Penyajian: Masukkan nasi jeruk, tambahkan chicken teriyaki, saus teriyaki dan tambahkan tumisan sayuran.
Menu ini siap disajikan untuk sajian keluarga, bekal ke kantor atau piknik bisa juga jadi isian nasi kotak berbagai catering.
Baca Juga: Ragam Sajian Istimewa Berbuka Puasa
Selamat mencoba dan semoga menginspirasi sahabat muslim. [jwt]