ChanelMuslim.com – Sahabat muslim, bandeng presto jika dimasak dengan tepat maka rasanya akan lezat bahkan lunak hingga ke tukang. Penggunaan presto membuat ikan bandeng menjadi lebih nikmat bahkan sangat cepat saji.
Nah, jika sahabat muslim ingin membuat Ikan Bandeng Presto. Resep spesial dari Lestari Sahidin berikut bisa jadi inspirasi. Berikut kutipan resep Bandeng Presto di akun instagramnya @lestarisahidin:
BANDENG PRESTO
by @lestarisahidin
Bahan-Bahan:
1,5 kg bandeng, buang isi perutnya, cuci bersih dan kucuri dengan jeruk nipis
Bumbu Halus:
Kunyit 30gr
Jahe 30gr
Bawang putih 1 bungkul (9 siung)
Ketumbar sangrai 1 sdm
Garam 1 sdm
Kaldu jamur 1 sdt
Bumbu Cemplung:
Batang Sereh 5 tangkai, ,ambil putihnya geprek
Daun salam 10 lembar
Daun jeruk 10 lembar
[gambar1] Instagram @lestarisahidin
Cara Membuat:
1. Siapkan panci presto, tambahkan air secukupnya, jangan sampai melebihi sarangannya presto
2. Tata daun salam, daun jeruk dan sere di atas sarangan presto, untuk bumbu cemplung bisa di taruh diatas bandeng ya,sesuaikan selera
2. Tambahan bumbu halus dengan sedikit air, lumuri bandeng dengan bumbu sampai rata.
3. Susun bandeng yang sudah dibumbui di presto
4. Masak dengan api besar,setelah berdesis kecilkan api masak kira-kira 45 menit
4. Tunggu sampai presto dingin ya baru tutupnya bisa dibuka
5. Celupkan bandeng di kocokan telur yang sudah dibumbui dengan sedikit garam
5. Goreng sampai matang kekuningan.
Terima kasih resepnya @lestarisahidin dan selamat mencoba. [jwt]