ChanelMuslim.com – Ide menu makan siang kali ini, chanelmuslim.com masih ditemani oleh resep dari Bertolli dengan resep Minyak Zaitun yang super nikmat dan sehat.
Kali ini, ide memasak Bertolli adalah Tumis Ayam Fillet Saus Mentega yang bisa disajikan dengan sajian cepat dan tentunya lidah Indonesia banget.
Resep Tumis Ayam Fillet Saus Mentega
Bahan-Bahan :
500 gr daging fillet dada ayam
1 buah bawang bombay, potong kotak
4 sdm saos tiram
4 sdm kecap asin
2 sdt kecap manis
5 sdm mentega
1 sdt merica bubuk
1 sdt garam atau sesuai selera
½ sdt gula
Air secukupnya
Bertolli Classico untuk menumis
Cara Membuat :
1. Iris dada ayam menjadi potongan kecil, kemudian lumuri dengan garam dan lada, diamkan selama1 jam,
2. Siapkan wajan, beri 2 sdm minyak Bertolli Classico, masukan ayam lalu tumis hingga berubah warna sedikit,
3. Tambahkan masukan mentega dan bawang bombay, aduk rata sampai bawang matang,
4. Tambahkan bumbu-bumbu : saos tiram, kecap inggris, kecap manis, dan air bila perlu,
5. Koreksi rasa, tambahkan lada gula garam bila perlu. Masak hingga ayam matang. Sajikan.
Selamat mencoba. (jwt)