Chanelmuslim.com– Banyak cara memanfaatkan putih telur yang tersisa dari membuat kue. Salah satunya adalah mengolahnya menjadi Skotel Putih Telur. Siapkan bahan-bahan pendukung, skotel ini pun bisa kita sajikan dalam waktu kurang dari satu jam.
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
200 gram dada ayam fillet, dipotong kotak kecil
200 gram kentang, dikupas, dipotong dadu
150 gram wortel, dipotong dadu
100 gram buncis, diiris halus
100 gram tepung terigu protein sedang
300 ml susu cair
Baca Juga: Resep Skotel Kentang Makarel, Enak dan Mengenyangkan
Praktis, Resep Skotel Putih Telur
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh garam
1/8 sendok teh pala bubuk
100 gram keju cheddar parut
200 gram putih telur, kocok lepas
air untuk merebus
2 sendok makan margarin
Cara membuat:
1. Rebus ayam, kentang, wortel, dan buncis. Sisihkan.
2. Panaskan margarin, masukkan tepung terigu. Aduk hingga menggumpal. Tuang susu cair sedikit-sedikit, aduk hingga mengental.
3. Masukkan merica bubuk, garam, pala bubuk, dan keju cheddar. Aduk rata. Angkat.
4. Masukkan putih telur. Aduk cepat. Tambahkan ayam, kentang, wortel, dan buncis. Aduk rata.
5. Tambahkan putih telur. Aduk rata. Tuang ke pinggan tahan panas yang dioles margarin. Tutup dengan aluminium foil. Oven dengan api bawah suhu 180 Derajat Celcius 30 menit sampai sedikit kecokelatan. (ind/sajiansedap)