ChanelMuslim.com – Akhir pekan semakin ceria jika di awali dengan sarapan pagi bersama keluarga tercinta.
Resep Bubur Jagung Sagu Mutiara dari intagramble @julirahmayani bisa jadi referensi untuk dihidangkan.
Selain sehat, proses pembuatan Bubur ini juga sangat mudah dan cepat.
Bahan-Bahan:
2 tungkul jagung manis pipil dan ambil sebagian untuk di blender halus
50 gr sagu mutiara putih
500 ml air
130 ml santan kental instant
120 gr gula pasir
Garam
Keju parut
Daun pandan, simpulkan
Cara Membuat:
1. Didihkan sebagian air, masukkan sagu mutiara dan jagung pipil, masak sampai sagu bening dan lunak
2. Larutkan santan instant dengan sebagian air – Masukkan santan, jagung blender, gula, garam, daun pandan, aduk aduk jangan sampai santan pecah, masak hingga mendidih
3. Sajikan bersama parutan keju
Selamat Mencoba. (jwt)