ChanelMuslim.com – Banyak sekali kreasi Roti Tawar Gulung yang bisa dibuat. Roti Tawar Gulung yang dibuat bisa disesuaikan dengan selera. Bebas berkreasi.
Berikut kumpulan resep Roti Tawar Gulung yang bisa dibuat untuk keluarga tercinta:
ROTI TAWAR GULUNG ABON
Resep IG: @sarongsarie
Source: raeshaars3008
Bahan-Bahan:
7 roti tawar
abon
margarin (untuk memanggang roti di teflon)
Bahan Celupan: (Aduk semua jadi 1)
2 butir telur
daun bawang iris-iris
1 cabe rawit tambah 1 cabe merah, iris-iris (tambah sejumput garam dan kaldu bubuk)
Bahan Olesan: (Aduk Rata)
3 sdm mayones
1 sdm susu kental manis
Cara Membuat:
1. Pipihkan roti tawar dengan cara digiling
2. Olesi roti dengan bahan olesan, taburi abon, gulung roti, dan celupkan ke dalam bahan celupan
3. Kemudian panggang di teflon dengan margarin, bolak balik sampai kecoklatan dan matang. Angkat
5. Potong roti jadi 2, kemudian beri sisa bahan olesan di ujung-ujungnya dan taburi abon. Sajikan.
ROTI TAWAR GULUNG ISI NUTELLA MOZA
Resep: IG @memmocheenta
Bahan-Bahan:
6 lembar roti tawar
Keju mozarella, potong kotak memanjang
Nutella
Minyak untuk menggoreng
Bahan celupan dan pelapis:
1 buah telur, kocok lepas
5 sdm susu cair
Tepung roti / bread crumbs (pelapis)
Cara Membuat:
1. Potong pinggiran roti tawar.
2. Pipihkan dengan rolling pin
3. Oles dengan nutella
4. Beri 1 potong mozarella, gulung
5. Campur bahan celupan, Celupkan roti dibahan pencelup, jangan banyak-banyak celupnya. Gulingkan di tepung roti.
6. Panaskan minyak. Goreng roti sampai matang. Sajikan
ROTI GULUNG GORENG
Resep IG: @dianfaizin17
Bahan-Bahan:
10 lembar roti tawar
Bahan Isi:
Secukupnya pisang yang sudah dipotong-potong
Secukupnya selai coklat
Secukupnya selai strawberry
Secukupnya keju parut
Bahan Celupan:
Secukupnya tepung terigu tambah air aduk rata sampai agak kental. Tapi jangan kental-kental banget
Secukupnya tepung panir
Secukupnya minyak untuk menggoreng
Toping: Secukupnya DCC dilelehkan
Cara Membuat:
1. Siapkan roti tawar potong pinggiran yang coklatnya kemudian gilas sampai agak tipis.
2. Celupkan ke bahan celupan. Kemudian gulingkan ke tepung panir. Lakukan hingga selesai. Masukan ke kulkas -+ 15 menit supaya tepung panir merekat sempurna, atau mau langsung goreng juga tidak apa-apa.
3. Goreng sampai kekuningan. Tambahkan toping coklat leleh. Sajikan.
Baca Juga: Sayap Bakar Madu, Resep Makan Siang ala Lestari Sahidin
Selamat mencoba dan semoga menginspirasi sahabat muslim. [jwt]