PADA Musyawarah Daerah (Musda) Persaudaraan Muslimah (Salimah) yang dilaksanakan serentak se-Jawa Timur, Anna Mahmudah, S.Kep.Ns. terpilih sebagai Ketua PD Salimah Kota Blitar menggantikan Umul Fadlilah, S.Si.Apt., M.Farm.Klins.
Musda digelar pada Ahad, 23 November 2025 secara hybrid diikuti oleh 24 orang terdiri dari pengurus, 2 DPSD dan 1 peninjau yaitu Ketua Salimah Kab Blitar yang mengikuti secara luring dan 2 orang yg mengikuti secara daring dari PW Salimah Jawa Timur.
Dalam sambutannya usai melakukan pelantikan secara daring, dr. Lailatus Sofatul Layyin, Sp. M., Ketua Umum PW Salimah Jawa Timur menyampaikan agar dengan komposisi baru Salimah Kota Blitar semakin solid, kompak dan bersemangat dalam mengemban amanah guna mencapai tujuan bersama yaitu peningkatan kualitas hidup perempuan, anak dan keluarga.
Ketua PW Salimah Jawa Timur kali ini melantik sebanyak 19 orang pengurus yang akan menggerakkan roda organisasi baik di bidang dakwah, diklat, bangda, ekonomi maupun kehumasan.
Dalam pidatonya seusai dilantik, Anna menyampaikan bahwa amanah menjadi Ketua PD Salimah Kota Blitar sangat berat, berbeda dengan jabatan di dunia yang mungkin lebih utama habluminannas, maka Salimah adalah paket lengkap habluminannas dan habluminalloh sekaligus.
Namun, perempuan 45 tahun itu yakin dengan dukungan dan kerjasama seluruh pengurus serta DPSD ia akan dapat melaksanakan amanah tersebut dengan baik. [Mh/pa, Salimah]



