• Tentang Kami
  • Iklan
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
Selasa, 20 Mei, 2025
No Result
View All Result
FOKUS+
  • Home
  • Jendela Hati
    • Thinking Skills
    • Quotes Mam Fifi
  • Keluarga
    • Suami Istri
    • Parenting
    • Tumbuh Kembang
  • Pranikah
  • Lifestyle
    • Figur
    • Fashion
    • Healthy
    • Kecantikan
    • Masak
    • Resensi
    • Tips
    • Wisata
  • Berita
    • Berita
    • Editorial
    • Fokus +
    • Sekolah
    • JISc News
    • Info
  • Khazanah
    • Khazanah
    • Quran Hadis
    • Nasihat
    • Ustazah
    • Kisah
    • Umroh
  • Konsultasi
    • Hukum
    • Syariah
Chanelmuslim.com
No Result
View All Result
Home Kisah

Mengenal Khaizuran, Ibu Negara Khilafah Abbasiyah

Agustus 18, 2024
in Kisah, Unggulan
Penyakit itu Bernama Futur

Penyakit itu Bernama Futur (ilustrasi: pixabay)

166
SHARES
1.3k
VIEWS
Share on FacebookShare on TwitterWhatsappTelegram
Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM
ADVERTISEMENT

ChanelMuslim.com – Sahabat Muslim, pernahkah kamu mendengar nama Khaizuran? Ternyata, ia adalah ibu negara Khilafah Abbasiyah yang terkenal. Yuk, kita simak profilnya.

Ustaz K.H. Aunur Rafiq Saleh merangkum mengenai kisah hidup Khaizuran, yaitu salah seorang wanita Arab yang terukir namanya dalam sejarah.

Para ahli sejarah berbeda pendapat tentang asalnya. Sebagian mereka mengatakan berasal dari Yaman. Sebagian yang lain mengatakan dari Maroko.

Yang pasti, ia seorang budak belian cantik dan cerdas yang ada di istana khilafah Abbasiyah di masa al-Manshur lalu dinikahi oleh salah seorang putra mahkota, al-Mahdi.

Ketika suaminya menjadi khalifah, Khaizuran punya peran besar dan menentukan dalam kebijakan-kebijakan pemerintahan. Ia bahkan ikut dalam beberapa kali pertemuan “kabinet”.

Ia punya dua putra, Musa Al-Hadi dan Harun al-Rasyid. Ia berhasil memengaruhi suaminya untuk mengangkat kedua anaknya menjadi putra mahkota. Sekalipun ia lebih mencintai dan mengutamakan Harun al-Rasyid.

Ketika menggantikan ayahnya menjadi khalifah, Musa al-Hadi sering berselisih pendapat dengan ibunya dan tidak menyukai intervensi yang dilakukannya.

Perseteruan ini makin panas hingga al-Hadi berencana menggeser Harun al-Rasyid, putra kesayangan ibunya, dari putra mahkota.

Belum sempat melaksanakan rencananya, al-Hadi sudah meninggal dunia. Sebagian penulis sejarah berspekulasi bahwa ia meninggal diracun ibunya melalui makanan yang diberikan saat sakitnya.

Baca Juga: Belajar dari Runtuhnya Abbasiyah

Mengenal Khaizuran, Ibu Negara Khilafah Abbasiyah

Pada masa Harun al-Rasyid menjadi khalifah, Khaizuran berkuasa penuh dalam menentukan para pejabat negara dan mengendalikan pemerintahan, sampai mendapat julukan “ibu negara khilafah Abbasiyah”.

Harun al-Rasyid tidak ingin terlibat konflik dengan ibunya sehingga lebih banyak diam sambil mengamati semua sepak terjang dan intervensinya.

Harun al-Rasyid makin tidak berani menolak intervensi ibunya karena Khaizuran bersekongkol dengan murabbi dan guru spiritual Harun al-Rasyid, Yahya al-Barmaki.

Ia diangkat menjadi menteri utama dalam khilafah karena jasanya melobi khalifah Musa al-Hadi untuk tidak memecat Harun al-Rasyid dari putra mahkota.

Pada masa awal pemerintahan Harun al-Rasyid, kedua orang itulah yang mengendalikan jalannya pemerintahan.

Karena Yahya al-Barmaki berasal dari Persia, banyak pejabat yang ditunjuknya berasal dari etnis Barmak, Persia, termasuk kedua anaknya al-Fadhal dan Ja’far, hingga pengaruh Persia sangat dominan dalam pemerintahan.

Kekuasaan Yahya al-Barmaki makin besar hingga Harun al-Rasyid tidak punya kewenangan politik dan keuangan negara.

Sampai-sampai, Harun al-Rasyid harus mengajukan anggaran tambahan kepada menteri utamanya karena tidak mencukupi untuk biaya hidupnya.

Harun al-Rasyid baru menjadi khalifah yang sebenarnya setelah ibunya meninggal dunia. Ia kemudian memecat Yahya al-Barmaki dan memenjarakannya sampai meninggal di dalam penjara Raqqah.

Ia lalu mengganti semua pejabat yang diangkat oleh menterinya tersebut. Terjadi pembersihan orang-orang Barmak (Baramikah) secara besar-besaran bahkan harta kekayaan mereka disita negara hingga khilafah berjalan sesuai arah kebijakan Harun al-Rasyid.

Sejak itulah, masyarakat bisa merasakan kesalehan dan keadilan Harun al-Rasyid sebagai khalifah. Masa pemerintahan Harun al-Rasyid bahkan menjadi golden age dalam sejarah khilafah Abbasiyah.

Barangkali karena masa awal pemerintahannya yang banyak diintervensi ibunya tersebut hingga para orientalis banyak menebar hoaks atau berita bohong tentang Harun al-Rasyid, di dalam buku-buku mereka.

Padahal, Harun al-Rasyid dikenal sebagai khalifah Abbasi yang saleh, adil dan mencintai ilmu.

Penggalan kisah ini sekadar contoh bagaimana intervensi dan dominasi seorang wanita bisa membuat seorang penguasa dan pemimpin tidak berdaya.

Bisa jadi, banyak “Khaizuran” di seputar para tokoh, pemimpin dan penguasa yang kisahnya tidak banyak diketahui orang.

Mungkin kisah ini mengungkap makna lain dari ungkapan, “Di balik kesuksesan seorang laki-laki pasti ada seorang wanita”.

Semoga menjadi pelajaran dan inspirasi juga bagi para “khalifah” dalam menyikapi dan menghadapi “Khaizuran” tercintanya.

Nabi Shallallahu alaihi wa sallam mengingatkan:

مَا تَرَكْتُ بَعْدِي فِتْنَةً أَضَرَّ عَلَى الرِّجَالِ مِنْ النِّسَاءِ

“Tidaklah aku meninggalkan suatu fitnah setelahku yang lebih dahsyat bagi kaum laki-laki melebihi fitnah wanita.”(Bukhari 4706).

Sahabat Muslim, semoga kamu dapat mengambil pelajaran dari kisah Khaizuran, ibu negara Khilafah Abbasiyah ini.[ind]

Tags: Ibu Negara Khilafah AbbasiyahkhaizuranMengenal Khaizuran
Previous Post

Islamic Book Fair 2024 Gelar Talkshow Bersama Gen Saladin

Next Post

Inilah 10 Amalan Ringan Meraih Surga

Next Post
Inilah 10 Amalan Ringan Meraih Surga

Inilah 10 Amalan Ringan Meraih Surga

Memahamkan Kebaikan kepada Anak bukan Memaksa

Doa yang Dibaca di Akhir Shalat

Simak Manfaat Masker Madu untuk Wajah

Simak Manfaat Masker Madu untuk Wajah

.:: TERPOPULER

Chanelmuslim.com

© 1997 - 2022 ChanelMuslim - Media Pendidikan dan Keluarga

Navigate Site

  • IKLAN
  • TENTANG KAMI
  • PEDOMAN MEDIA SIBER
  • REDAKSI
  • LOWONGAN KERJA

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Jendela Hati
    • Thinking Skills
    • Quotes Mam Fifi
  • Keluarga
    • Suami Istri
    • Parenting
    • Tumbuh Kembang
  • Pranikah
  • Lifestyle
    • Figur
    • Fashion
    • Healthy
    • Kecantikan
    • Masak
    • Resensi
    • Tips
    • Wisata
  • Berita
    • Berita
    • Editorial
    • Fokus +
    • Sekolah
    • JISc News
    • Info
  • Khazanah
    • Khazanah
    • Quran Hadis
    • Nasihat
    • Ustazah
    • Kisah
    • Umroh
  • Konsultasi
    • Hukum
    • Syariah

© 1997 - 2022 ChanelMuslim - Media Pendidikan dan Keluarga