Chanelmuslim.com – Seorang pemimpin umumnya memiliki para penasihat. Selain penasihat ada juga para pendamping baik protokoler maupun pendamping yang menjadi pembisik-pembisik. Ternyata Rasulullah pun telah memperingati perkara pembisik dari para pemimpin.
Abu sa’id dan abu hurairah r.a. Berkata : Rasulullah saw bersabda : Allah tiada mengutus seorang nabi atau mengangkat seorang khalifah, melainkan ada dua orang kepercayaan pribadi, seseorang yang menganjurkan kebaikan, dan seorang yang menganjurkan kejahatan. Sedang orang yang selamat ialah yang dipelihara oleh Allah. (HR. Bukhari)
Baca Juga: Waspadai Empat Anak Panah Dunia
Waspada Terhadap Pembisik Pemimpin
Penjelasan hadits;
Setiap pemimpin tentunya memiliki asisten pribadi. Asisten ini biasanya menjadi kepercayaan seorang pemimpin dalam melakukan banyak hal yang berkaitan dengan kebutuhan pemimpin. Akan tetapi, seorang pemimpin juga harus waspada terhadap orang-orang kepercayaannya. Karena Rasul shallalahu ‘alaihi Wasalam telah mengingatkan di antara orang-orang kepercayaan pemimpin tersebut tentu ada yang jujur dan ada yang tidak jujur.
Seorang kepercayaan pemimpin yang jujur pasti akan memberikan informasi yang benar terhadap pemimpinnya, tetapi seorang kepercayaan yang tidak jujur tentu akan memberikan informasi yang tidak benar kepada pemimpinnya. Orang yang terakhir ini lah biasanya yang selalu menghasut dan membisikkan informasi-informasi yang justru bukan memperkuat kepemimpinannya, melainkan akan menurunkan integritas kepemimpinannya.
Karena itu, islam sangat menganjurkan agar kita waspada terhadap orang-orang yang pekerjaannya hanya membisikkan informasi-informasi salah sehingga pemimpin terdorong untuk megeluarkan kebijakan yang merugikan kepentingan rakyat banyak.
Keadaan ini sepertinya dekat dengan realita saat ini. Kita melihat orang-orang berada di belakang pemimpin dapat mempengaruhi berbagai kebijakan yang telah dan akan dibuat atau pun yang dicabut. (w)
Sumber : https://islamislogic.wordpress.com/kumpulan-hadits-shahih/40-hadits-tentang-pemimpin-dan-penjelasanya/