• Tentang Kami
  • Iklan
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
Rabu, 21 Mei, 2025
No Result
View All Result
FOKUS+
  • Home
  • Jendela Hati
    • Thinking Skills
    • Quotes Mam Fifi
  • Keluarga
    • Suami Istri
    • Parenting
    • Tumbuh Kembang
  • Pranikah
  • Lifestyle
    • Figur
    • Fashion
    • Healthy
    • Kecantikan
    • Masak
    • Resensi
    • Tips
    • Wisata
  • Berita
    • Berita
    • Editorial
    • Fokus +
    • Sekolah
    • JISc News
    • Info
  • Khazanah
    • Khazanah
    • Quran Hadis
    • Nasihat
    • Ustazah
    • Kisah
    • Umroh
  • Konsultasi
    • Hukum
    • Syariah
Chanelmuslim.com
No Result
View All Result
Home Khazanah

9 Rekening Gaib yang Akan Menolongmu Sepanjang Hidup

Oktober 5, 2024
in Khazanah, Unggulan
9 Rekening Gaib yang Akan Menolongmu Sepanjang Hidup

9 Rekening Gaib yang Akan Menolongmu Sepanjang Hidup (foto: pixabay)

169
SHARES
1.3k
VIEWS
Share on FacebookShare on TwitterWhatsappTelegram
Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM
ADVERTISEMENT

ChanelMuslim.com – Ada 9 rekening yang akan menolongmu sepanjang hidup, di dunia dan bahkan di akhirat. Inilah 9 rahasia rekening gaib sepanjang masa.

Rekening Gaib yang Pertama

Belilah sarung atau mukena. Lalu, sedekahkanlah di masjid yang ramai di sekitar kota yang Anda tahu.

Maka setiap kali orang memakai sarung atau mukena yang Anda sedekahkan ini, pahala orang yang sholat pun  akan mengalir kepada Anda selama sarung dan mukena ini dipakai.

Baca Juga: Pemberian kepada Keluarga menjadi Tabungan di Surga

Rekening Gaib yang Kedua

Berikanlah sumbangan kepada masjid yang sedang direnovasi atau dibangun.

Tidak perlu harus besar, kecil pun tak masalah, yang penting Anda menjadi bagian darinya.

Bisa menyumbang biaya per meternya, atau beli 1 kardus keramiknya, 1 sak semennya bahkan 1 keran pun tak jadi soal.

Selama masjid ini berdiri dan dipakai untuk sholat, pahala pun akan terus mengalir untuk Anda.

Rekening Gaib yang Ketiga

Belilah Al-Qur’an. Lalu, letakkan di masjid-masjid atau di rumah-rumah tahfidz.

Hadiahkan Qur’an ini. Maka, selama Qur’an ini terus dibaca, berharaplah setiap hurufnya akan menjadi pahala bagi Anda juga.

Rekening Gaib yang Keempat

Bersedekahlah kepada sekolah atau madrasah yang mengajarkan Qur’an.

Dan setiap kali Qur’an dihapalkan oleh anak-anak, hingga nanti dia dewasa menggunakannya dalam sholatnya, insyaallah, Anda pun akan mendapatkan pahalanya karena terhitung sebagai pembuka jalan kebaikan.

Rekening Gaib yang Kelima

Tanggunglah kehidupan seorang yatim. Jika Anda berani dan mampu, tanggunglah kehidupan seorang yatim.

Ini seperti membeli nyawa kedua. Mungkin kita akan lebih dulu tua dan meninggal.

Maka saat itu terjadi, sementara anak yatim yang pernah kita asuh masih tumbuh.

Seluruh amal kebaikannya pun akan menjadi wasilah bagi bertambahnya hitungan amal kita pula.

Kalau belum punya cukup kemampuan, minimal bayarkan SPP bulanannya di sekolah.

Rekening Gaib yang Keenam

Tanggunglah makan seorang guru atau ustaz.

Seorang guru yang mengajar setiap hari dengan ikhlas, mengajarkan kebaikan ke banyak anak sepanjang hidupnya.

Jika kita ikut berbakti menanggung kehidupannya, kita pun akan memiliki rekening amal seperti guru tersebut.

Karena kita ikut membantu beliau untuk terus mampu memperpanjang nafas dakwahnya.

Baca Juga: Ini Tips Memblokir Rekening Online Shop Penipu

Rekening Gaib yang Ketujuh

Tanamlah sebuah pohon. Menanam pohon akan sangat bermanfaat.

Apalagi jika pohon ini mampu hidup ratusan tahun.

Selain membantu menyediakan oksigen, barang siapa yang berteduh di bawahnya pun akan terhitung menjadi catatan amal kebaikan kita. ini seperti memiliki pohon amal yang tiap saat bisa dipetik tanpa mengenal musiman.

Rekening yang Kedelapan

Belilah kursi roda. Lalu, sedekahkanlah ke klinik atau rumah sakit atau panti jompo.

Maka, setiap kali kursi roda ini termanfaatkan, bisa Anda bayangkan amalan-amalan baik ini pun akan terus mengalir untuk Anda.

Rekening yang Kesembilan

Rekening yang paling murah di antara semuanya.

Sebarkanlah tulisan ini jika Anda merasa bahwa ini bermanfaat.

Maka apapun perbuatan baik yang akan lahir setelah orang membaca artikel ini, semoga itu pun menjadi catatan amal kebaikan Anda.

Karena lewat membagikannya, Sahabat Muslim sudah menjadi pembuka jalan kebaikan dan menunjukkan jalan kebaikan kepada orang lain.[ind]

Tags: 9 Rekening Gaib yang Akan Menolongmu Sepanjang Hidup
Previous Post

Intip Perjuangan Hidup Anak-anak Gaza yang Diamputasi di Tengah Kekacauan yang Ada (3)

Next Post

Muslim LifeFair Bandung 2024 Mengusung Tema Pesta Kreatif Muslim

Next Post
Muslim LifeFair Bandung 2024 Mengusung Tema Pesta Kreatif Muslim

Muslim LifeFair Bandung 2024 Mengusung Tema Pesta Kreatif Muslim

Intip Perjuangan Hidup Anak-anak Gaza yang Diamputasi di Tengah Kekacauan yang Ada (4)

Intip Perjuangan Hidup Anak-anak Gaza yang Diamputasi di Tengah Kekacauan yang Ada (4)

Saran untuk Para Ustaz

Mengapa Anak Berbohong

.:: TERPOPULER

Chanelmuslim.com

© 1997 - 2022 ChanelMuslim - Media Pendidikan dan Keluarga

Navigate Site

  • IKLAN
  • TENTANG KAMI
  • PEDOMAN MEDIA SIBER
  • REDAKSI
  • LOWONGAN KERJA

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Jendela Hati
    • Thinking Skills
    • Quotes Mam Fifi
  • Keluarga
    • Suami Istri
    • Parenting
    • Tumbuh Kembang
  • Pranikah
  • Lifestyle
    • Figur
    • Fashion
    • Healthy
    • Kecantikan
    • Masak
    • Resensi
    • Tips
    • Wisata
  • Berita
    • Berita
    • Editorial
    • Fokus +
    • Sekolah
    • JISc News
    • Info
  • Khazanah
    • Khazanah
    • Quran Hadis
    • Nasihat
    • Ustazah
    • Kisah
    • Umroh
  • Konsultasi
    • Hukum
    • Syariah

© 1997 - 2022 ChanelMuslim - Media Pendidikan dan Keluarga