MOZ5 salon muslimah telah menggelar Grand Opening Moz5 Academy pada Jum’at, (04/11/2022, yang akan memberikan peluang baru untuk para wanita muslimah yang ingin lebih maju dan produktif.
Baca Juga : Tips Mencuci Wajah, Ritual Ringan tapi Tidak Sembarangan ala dr Ekles
Mengasah Skill Kecantikan Lebih Mudah Bersama Moz5 Academy
Yulia Astuti sebagai founder dari Moz5 Academy memiliki tujuan untuk menciptakan tenaga kerja yang handal dan siap berkompetisi di industri kecantikan, khususnya salon.
Selama ini tenaga kerja dibidang salon kecantikan masih sering dianggap sebagai pekerja, bukan sebagai profesi bergengsi.
Padahal, berkecimpung di bidang tersebut membutuhkan skill khusus yang tidak mudah-untuk pencapaiannya.
Oleh karena itulah dalam 3 atau 4 tahun, Moz5 Academy akan mewujudkan sekolah formal untuk terapis kecantikan yang setara dengan Diploma.
Di mana kurikulum pembelajarannya bukan hanya hard skill dan soft skill, namun heart skill dengan tujuan menjamin kepuasan pelanggan di tiap salon kecantikan.
Harapan yang ingin dicapai oleh MOZ5 untuk kedepannya adalah profesi tenaga kecantikan bisa lebih diakui sebagai tenaga kerja dengan skill khusus dan merupakan pekerjaan bernilai tinggi.
Moz5 Academy terbuka bagi siapa saja yang ingin terjun di dunia kecantikan, baik Business Owner, Terapis, Marketing dan lain-lain.
Baca Juga : 5 Manfaat Mentimun untuk Kecantikan dan Tutorial Cara Membuatnya
Banyak keuntungan yang bisa didapatkan jika bergabung dengan Moz5 Academy selain keterampilan seputar salon, Sahabat Muslimah juga bisa mempelajari aspek manajemen bisnis kecantikan yang dapat menjadi bekal bermanfaat saat terjun ke dunia kerja atau berbisnis.
Jadi, jangan pernah lelah untuk selalu menjadi yang lebih baik lagi.
[wmh]