BANJIR di Cilincing merendam 30 persen rumah warga di wilayah terdampak, Rumah Zakat Action bergerak cepat dengan membagikan paket nasi siap saji untuk warga.
Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Jakarta sejak Sabtu malam (17/1/2026) hingga Ahad dini hari (18/1/2026) mengakibatkan banjir di sejumlah titik di Kelurahan Semper Barat, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara. Genangan air mulai terjadi sekitar pukul 01.30 WIB dan bertahan hingga pagi hari.
Curah hujan yang tinggi dan berdurasi panjang menyebabkan air meluap ke permukiman warga dengan ketinggian mencapai 40 hingga 70 sentimeter. Sejumlah titik terdampak di antaranya berada di Jalan Raya Gereja Tugu, Jalan H. Suit, Jalan Sungai Barito, dan Jalan Sungai Kapuas.
Selain merendam rumah warga, banjir juga mengakibatkan terputusnya akses jalan. Jalur dari Gereja Tugu menuju Pemadam Kebakaran Jakarta Utara tidak dapat dilalui kendaraan akibat genangan air sepanjang kurang lebih satu kilometer.
Baca juga: Banjir Mengintai di Musim Hujan, Ini Langkah Kesiapsiagaan yang Perlu Diketahui
Banjir Cilincing, Rumah Zakat Bagikan Paket Nasi Siap Saji
Berdasarkan data sementara, sekitar 30 persen kepala keluarga di Kelurahan Semper Barat terdampak banjir. Sebagian warga terpaksa mengungsi ke lokasi yang lebih aman dan tinggi. Tercatat sebanyak 25 orang mengungsi di Mushola Al Hikmah, Kelurahan Semper Barat, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara.
Merespons kondisi darurat tersebut, Rumah Zakat Action menerjunkan relawan ke lokasi untuk melakukan assessment sekaligus menyalurkan bantuan awal. Pada Ahad (18/1/2026), Rumah Zakat menyalurkan sebanyak 25 paket nasi siap saji kepada warga terdampak banjir, termasuk para pengungsi di Mushola Al Hikmah.
Relawan Rumah Zakat, Salman Fadhlurahman Albani, menyampaikan bahwa bantuan tersebut diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan mendesak warga yang terdampak.
Hingga Ahad malam pukul 20.15 WIB, debit air dilaporkan mulai berangsur surut. Meski demikian, kondisi cuaca masih terpantau kurang bersahabat sehingga potensi hujan susulan tetap perlu diwaspadai.[ind]





