ChanelMuslim.com – Sahabat fashion, bingung memadu padankan warna antara hijab dan dress yang dikenakan
agar tampil cantik tapi tetap Syari sebagai standar utama seorang muslimah berhijab?
Kursien Karzai, Desainer Muslim Tanah Air dengan brand fashion Kursien Karzai Women dan Mesach Syari berbagi tips memadu padankan warna dress dan hijab yang bisa jadi referensi.
[gambar1]
Rancangan Mesach Syari by Kursien Karzai
Berikut empat tips memadu padankan warna dress dan hijab by Kursien Karzai:
1. Memadukan dress tanpa motif atau hanya 1 warna polos, bisa dipadukan dengan scraft bermotif bunga maupun abstrak.
2. Memadukan dress motif atau corak bisa dengan scraft polos dengan mengambil warna yang paling sedikit yang ada dalam motif dress yang di kenakan.
[gambar2]
Padu padan warna (Foto: Facebook Kursien Karzai)
3. Padu padan warna dalam berbusana akan terlihat lebih baik apabila warna yang ada tidak melebihi 3 warna dalam 1 look.
4. Memadukan warna yang kontras maupun monocrom tetaplah harus sesuai dengan tone warna tersebut, agar tercipta keserasian dalam berbusana.
[gambar3]
Padu padan warna (Foto: Facebook Kursien Karzai)
Semoga bermanfaat sahabat fashion.(jwt)