DESAIN Soul Scene Harmony kali ini terinspirasi dari Taman Mediteranian, yang terasa keharmonisan antara bunga-bunga, dedaunan, bangunan, dan motif-motif lantai khas Mediteranian. Perpaduan warna dan corak beragam namun tetap harmonis.
Baca juga: Simbiosis By Yoha
Suasana nyaman dan harmonis ini digambarkan dengan perpaduan warna dominan biru muda, navy putih, stone, grey, orchid dan pink, menggambarkan ketenangan, kepercayaan dan kemurnian dalam sebuah keharmonisan.
Jenis ragam fashion yang digambarkan dengan motif-motif dan bahan yang ringan dan flowy dengan detail puff slevees dan bell slevees. Gaya busana padupadan pada outfit ready to wear dan My Daily Hijab menerjemahkan ke gaya khas Modest Fashion My Daily Hijab dengan perpaduan motif signature flower dipadukan dengan gambaran motif lantai gaya mediteranian.
Untuk proses motif kain menggunakan desain print digital dan dipadukan accessories tas sebagai pengganti Obbie dan belt yang memanfaatkan perca bahan print.
Prinsip untuk tetap konsisten terhadap prinsip sustainable, memaksimalkan sisa bahan kain perca untuk koleksi fashion sebagai bentuk keperdulian terhadap keberlanjutan agar berdampak positif terhadap lingkungan, sosial, ekonomi dan juga pemberdayaan masyarakat sekitar tetap konsisten dijalankan My Daily Hijab sejak 2012 sampai saat ini.
Koleksi ini ditampilkan dalam rangkaian acara Road to MUFFEST+ 2024, Indonesian Fashion Chamber (IFC) bersinergi dengan Gemalindo Kreasi Indonesia yakni MUFFEST+ Media Viewing pada tanggal 1-3 Maret 2024 bertempat di Ice Palace Lotte Mall, Kuningan, Jakarta. [Wnd]