
Brand Syari Nova Nursyamsi Rilis Koleksi Curvy Candy
02 December 2017 08:31:37
ChanelMuslim.com - Brand busana syari Nova Nursyamsi perdana diluncurkan pada Ahad (26/11) lalu bertempat di Miracle Batam.
drg. Nova Susanti Putri selaku Owner dari brand Nova Nursyamsi mengatakan Nursyamsi diambil dari nama bapak, sehingga logo Nova Nursyamsi ada nuansa hitam dan pink.
"Dimana menggambarkan hitam ketegasan seorang bapak dan pink kelembutan seorang Ibu, sehingga koleksi perdana ini mengambil tema warna dari logo brand," ucap Nova kepada chanelmuslim terkait brand fashion nya.
Dalam peluncuran brand Syari perdananya dan sesuai dengan logo Nova Nursyamsi, Nova menampilkan koleksi "Curvy Candy".
» Berkolaborasi dengan Wardah, Ini Konsep Make Up Desainer Pria di IFW 2019
» Awal Tahun, IM Syari X Dhini Aminarti Kenalkan Rancangan Tahun 60-an
Koleksi Curvy Candy , brand Syari Nova Nursyamsi
"Curvy Candy dimana desain dari gamis dan khimar adalah berupa lekukan dan garis-garis sederhana dengan warna warna-warna simple dan manis dipandang sehingga terkesan modern dan beauty," terang mantan Ketua HmC Batam ini kepada ChanelMuslim.com.
Nova mengungkapkan koleksi Curvy Candy menggunakan bahan katun untuk gamis dan Khimar menggunakan material maxmara.
» Ini 5 Inspirasi Outfit Diana Nurliana untuk Niqabis
» 77 Desainer Muslim Tanah Air akan Gelar Fashion Show di ISEF 2019
Pada saat peluncuran brand Syari Nova Nursyamsi
"Untuk koleksi Curvy Candy warna yang dipakai putih, hitam, pink dan abu," terang bunda tiga putri yang juga punya hobi baking ini.
Mom Nova menambahkan Nova Nursyamsi ini memiliki ciri khas casual dengan menggunakan bahan katun.
"Fashion-nya casual menggunakan material katun untuk gamis," tutup Mom Nova yang masih memasarkan secara online produknya.
Sukses untuk brand Syari nya.(jwt)

19 December 2018 09:02:56
Murid IFI Yakin Prospek Bisnis Busana Muslim Sukses
04 October 2017 09:57:39
IFI Gaungkan Modest Fashion
09 February 2018 11:52:36
Irna La Perle Luncurkan Multi Khimar Syari
03 August 2018 17:13:34
Hijup Gali Potensi Belanja di Makassar
12 December 2019 06:00:00
Ingin Tulisan Kamu Dibaca Ribuan Orang? Gabung OASE chanelmuslim.com Sekarang
07 November 2018 09:30:03