ChanelMuslim.com – Masya Allah, terharu saat melihat potret saudara muslim kita di Manggarai Barat NTT saat membawa Paket Pangan yang dibagikan oleh tim Aksi Cepat Tanggap (ACT) saat merapat di pelabuhan Labuan Bajo, Jumat (1/6).
Direncanakan ribuan paket pangan akan segera didistribusikan ke 4 wilayah. Wilayah yang menjadi target distribusi di area kepulauan Flores di antaranya Maumere, Manggarai, Manggarai Timur dan Manggarai Barat.
Sekitar pukul 15.00 WITA, truk yang sudah memuat ribuan paket pangan pun bergegas menyebar ke masing-masing wilayah distribusi, salah satunya ke wilayah Manggarai Barat.
“Butuh waktu kurang lebih 2 jam perjalanan darat dengan jalan yang berliku. Mendaki bukit dengan jalan yang sedikit rusak. Sekira pukul 5 sore, paket pangan tersebut tiba di Manggarai Barat,”cerita tim media ACT di laman Facebook ACT.
Desa Pandang adalah desa pertama yang mendapatkan paket pangan dari Kapal Ramadhan. Di desa ini 316 paket pangan dibagikan untuk penduduk sekitar. Masyarakat yang menerima paket pangan ialah mereka yang memiliki tingkat penghasilan sangat rendah.
[gambar1]
Selain Desa Pandang, distribusi paket pangan juga dilakukan di Kampung Waetulu, Lembor, Manggarai barat. Sekitar 150 paket dibagikan untuk 150 keluarga penerima manfaat.
Karena akses menuju kampung ini hanya bisa ditempuh dengan jalan kaki sekitar 5 kilometer, maka paket-paket tersebut dijemput oleh para penduduk Waetulu ke perbatasan lalu kemudian diangkut ke kampungnya.
[gambar2]
Foto: ACT
Terlihat jelas dari gambar-gambar yang diabadikan oleh tim media ACT, saudara-saudara muslim kita sangat bersemangat menjemput Paket Pangan Kapal Ramadhan meski harus melewati sungai dan mendaki bukit.
[gambar3]
Masya Allah.
.
#BeriTepianNegeriRamadhanTerbaik
#KapalRamadhan
Foto: ACT
(jwt/ACT)