Chanelmuslim.com- Walikota Bandung, Ridwan Kamil, hari ini (Jumat, 29/4) secara resmi meluncurkan program kota Bandung yang disebut dengan Magrib Mengaji. Ditandai dengan pembacaan Surah Ar-Rahman oleh Ridwan Kamil dan Puteri bungsunya, Camilia Laetitia Azzahra, program istimewa Kota Bandung ini diluncurkan.
“Sebagai simbolis, saya membuka gerakan Magrib Mengaji ini dengan mengaji satu ‘ain dengan anak perempuan saya,” ucap alumnus Institut Teknologi Bandung ini kepada awak media.
Menurut Kang Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil, saat ini banyak warga yang melupakan kegiatan yang sangat baik ini. Hal ini karena banyaknya pengaruh dari perkembangan teknologi hiburan seperti handphone, televisi, dan lainnya.
Keseriusan progra Magrib Mengaji dari Walikota Bandung ini juga ditunjukkan dengan peluncuran daftar masjid mana saja yang sudah bergabung dalam program ini melalui playstore. Dari situ, masyarakat bisa memilih masjid mana yang terdekat dengan tempat tinggalnya.
“Saat ini sudah ada dua ribu masjid yang bergabung. Masjid yang bergabung ditandai dengan spanduk Magrib Mengaji,” jelas Ridwan Kamil.
Program ini pun meluncurkan akun twitter @BdgMengaji. Dengan akun ini, diharapkan para relawan yang mau ikut mengajar bisa mendaftar, pria maupun wanita. (mh/detikcom)