ChanelMuslim.com – Solopeduli santuni penderita bayi prematur. Santunan tersebut berupa dengan melunasi biaya pengobatan bayi prematur.
Zain Hamizan, bayi prematur ini lahir hanya dengan berat badan 860 gram. Kondisi berat badan yang sangat kecil, maka Zain harus dirawat di ruang PICU. Dalam perawatannya hingga hari ke-11, orangtua Zain sudah menanggung biaya 17 juta.
Dengan kondisi tersebut, Solopeduli pun memberikan bantuan. Santunan pelunasan pengobatan Zain disalurkan melalui PKU Muhammadiyah Surakarta.
Dwi Cahyono selaku orang tua Zain menyampaikan rasa terima kasih kepada Solopeduli yang telah membantu biaya pelunasan pengobatan Zain.
”Alhamdulillah berat badan Zain saat ini sudah mencapai 2 kilogram. Kondisi Zain sudah sehat, tetapi masih ada benjolan di jantung yang dapat mengganggu berat badan Zain,” ungkap Dwi Cahyono melalui rilis yang diterima ChanelMuslim.com, Selasa (12/02).
Sang bayi masih harus kontrol sebulan sekali bahkan memerlukan susu formula untuk meningkatkan berat badan.
Direktur Fundraising Solopeduli, Sutarno mengungkapkan telah melakukan penggalangan dana sejak dua belum sebelumnya.
Dengan bantuan tersebut, tim Solopeduli berharap bayi prematur itu bisa terus tumbuh sehat dan orangtuanya tidak perlu mencemaskan biaya pelunasan pengobatan.
“kami mengucapkan terimakasih banyak kepada para donatur Solopeduli yang telah membantu dan menyalurkan donasi untuk biaya pelunasan pengobatan Zain, semoga Allah membalas kebaikan para donatur dengan balasan yang lebih baik,” tutupnya. (Firda)