ChanelMuslim.com – Beragam budaya menjadi kekhasan Indonesia di mata dunia. Bahkan berbagai atraksi budaya menjadi agenda wisata yang tidak bisa dilewatkan. Termasuk dengan atraksi budaya Snap Mor.
Atraksi budaya masyarakat adat Biak, Papua ini merupakan atraksi menangkap ikan di air laut surut atau meti (Snap Mor).
Kegiatan yang dipusatkan di pantai Karnindi Distrik Biak Barat pada Selasa (4/1) menjadi bagian dari rangkaian festival Biak Munara Wampasi (BMW) 2017.
Ribuan warga Biak dari berbagai pelosok kampung di Kabupaten Biak Numfor sejak pukul 05.30 WIT sudah memadati lokasi untuk mengikuti prosesi.
Tampak potret seru warga masyarakat berbaur dengan wisatawan dan perangkat pemerintah.
Atraksi ini menjadi atraksi paling dinanti setiap tahun.
Penasaran? (jwt/kemenpar)